Advertisement
Malaysia Lirik Investasi di Lokasi Calon Ibu Kota Baru Indonesia

Advertisement
Harianjogja.com, MALAYSIA - Pemerintah Malaysia tengah melakukan penjajakan investasi di wilayah calon Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia di Provinsi Kalimantan Timur.
Duta Besar Malaysia untuk Indonesia, Tuan Yang Terutama Datuk Zainal Abidin Bakar di Samarinda, Rabu (20/11/2019), mengatakan Pemerintah Malaysia melihat perkembangan ekonomi di Kaltim mengalami kemajuan pesat, terlebih jika IKN benar terwujud.
Advertisement
Dia mengatakan kehadirannya di Kaltim dalam rangka ingin lebih mengetahui peluang-peluang kerjasama di bidang investasi, perdagangan, pendidikan, industri dan pariwisata.
"Selain itu kami juga ingin melihat tapak ibu kota negara baru Indonesia di Kaltim. Kalau diizinkan," ungkap Duta Besar Malaysia untuk Indonesia, Tuan Yang Terutama Datuk Zainal Abidin Bakar.
Dia mengatakan, Pemerintahnya telah mengirimkan salah satu delegasi untuk menindaklanjuti lebih jauh, termasuk kajian potensi investasi dan kerjasama antar kedua belah pihak.
Samentara itu, Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi menyambut baik kunjungan dan keinginan Malaysia bekerjasama dengan Kaltim.
"Potensi sumber daya alam kami sangat besar. Perkebunan kelapa sawit untuk crude palm oil. Juga, sarang walet bisa dihilirisasi. Bidang pendidikan bagi mahasiswa Malaysia dan pariwisata di Kabupaten Berau," jelas Hadi Mulyadi.
Dalam kunjungannnya ke Kaltim, Dubes Datuk Zainal Abidin Bakar didampingi istri, Yang Berbahagia Sakhiah Mohd Soom.
Hadir mendampingi Direktur Tourism Malaysia Jakarta Roslan Othman serta pejabat setingkat menteri di Kedubes Malaysia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kepala Desa di Garut Gondol Dana Desa Rp700 Juta, Langsung Ditahan Kejaksaan
- Dugaan Korupsi Pengadaan Chromebook, Perwakilan google Penuhi Panggilan Penyidik Kejagung
- Polisi tangkap Seorang Artis Sinetron Terkait Kasus Pemerasan
- Gunung Semeru Kembali Meletus, Tinggi Letusan 1 Kilometer
- Pembubaran Kegiatan Ibadah dan Perusakan Rumah Retret di Sukabumi, Kemenag Siapkan Regulasi Rumah Doa
Advertisement

Irigasi Mlati-Krajan Sepanjang Segera Dimatikan untuk Perbaikan, Puluhan Pembudidaya Terdampak
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Buntut Putusan MK Soal Pemilu dan Pilkada, DPR Bantah Ada Perdebatan
- Serapan Anggaran Makan Bergizi Gratis Hanya 7 Persen, Ini Alasan Badan Gizi Nasional
- Pemerintah Akan Gunakan Teknologi AI untuk Pemetaan Potensi Siswa Sekolah Rakyat
- Lawatan Presiden Prabowo ke Arab Saudi untuk Bahas Kampung Haji hingga Konflik Timur Tengah
- Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
- Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Kepulauan Tokara Jepang
- Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement
Advertisement