Advertisement
PKS Buka Peluang Usung Anak Jokowi Maju Pilkada
Gibran Rakabuming Raka. - Suara.com/Tyo
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Gibran Rakabuming Raka bakal maju dalam Pilkada 2020.
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tak menutup peluang untuk mengusung Gibran Rakabuming pada perhelatan Pemilihan Wali Kota Solo (Pilwalkot) Solo 2020 mendatang. Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu dinilai pantas menjadi seorang calon kepala daerah.
Advertisement
"Setiap anak bangsa yang mempunya kapasitas, potensi untuk menjadi pemimpin negeri ini kita akan dorongan sepenuhnya dengan satu komitmen kesamaan visi untuk membangun bangsa dan negara," kata Sekjen PKS Mustafa Kamal di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (14/11/2019).
Mustafa tak menampik bila jajaran kader PKS di Solo pun melirik Gibran untuk menjadi calon wali kota Solo. Pihaknya tak alergi berkoaslisi dengan partai politik atau pihak manapun yang akan bekerja sama dengan PKS.
BACA JUGA
"Ya saya kira bisa terbuka untuk membangun komunikasi dan koalisi dengan seluruh partai yang di tingkat pusat berada di pemerintahan atau pun di luar pemerintahan. Kita terbuka semuanya," katanya.
Ia mengaku akan menerima masukan dari daerah siapa-siapa saja calon yang akan diusung pada Pilkada 2020 mendatang.
"Ya semuanya kita akan gali dari daerah karena kader-kader PKS mempunyai aspirasi mempunyai forum musyawarah untuk mengusulkan kepada DPP dan pada akhirnya kita akan putuskan," kata dia.
Gibran berniat maju sebagai calon wali kota Solo untuk Pemilu Serentak 2020. Niat itu disampaikan saat bersilaturahmi ke kediaman Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri, di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Oktober 2019.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Delapan Tahun Terjerat Judi Online, Erwin Kehilangan Rp800 Juta
- Ketegangan AS-Iran Meningkat, Trump Pertimbangkan Aksi Militer
- IDAI Ungkap PHBS Jadi Benteng Utama Hadapi Virus Nipah
- Antisipasi Virus Nipah, Singapura Perketat Pemeriksaan di Changi
- Dampak MBG Akan Dibaca dari Pertumbuhan Otak dan Fisik Anak
Advertisement
Jadwal KRL Solo-Jogja Jumat 30 Januari, Permudah Mobilitas Warga
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Belanja Transfer Sepak Bola 2025 Pecahkan Rekor Global
- Cegah PMK pada Ternak, Bupati Gunungkidul Gencarkan Bebersih Kandang
- Jadwal KRL Solo-Jogja Kamis 29 Januari 2026, Tarif Tetap Rp8.000
- Insentif PPh 21 2026 Positif, tetapi Belum Dongkrak Daya Beli
- Cuaca DIY Kamis 29 Januari: Semua Wilayah DIY Hujan
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo, Kamis 29 Januari 2026
- Dua Gempa Selatan Jawa Berbeda Sumber, Ini Penjelasan Pakar UGM
Advertisement
Advertisement



