Jokowi Temui Zulhas Selama 30 Menit di Istana, Bahas Kabinet?
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo menerima kunjungan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan. Sebelumnya, Presiden telah menerima kunjungan dari Prabowo Subianto dan Susilo Bambang Yudhoyono.
Pertemuan Jokowi dengan Zulhas, panggilan Zulkifli Hasan, berlangsung sekitar 30 menit dan dilakukan secara tertutup di Ruangan Jepara, Istana Merdeka, Senin (14/10/2019).
Advertisement
“[Pembicaraan soal koalisi ] ya ada, tapi belum sampai final, belum rampung,” katanya singkat seusai bertemu dengan Zulhas di Istana Merdeka.
Ketika disinggung mengenai kabinet, Jokowi menegaskan pembicaraan dengan Zulhas belum sampai ke arah tersebut.
Tak melulu soal koalisi dan kabinet, dia menyebutkan pembicaraannya dengan Zulhas yang menjabat sebagai Wakil Ketua MPR ini juga membahas mengenai perkembangan ekonomi dunia.
“Selama ini kan, kita ini berbicara mengenai tantangan Indonesia ke depan, tantangan yang akan kita hadapi baik dari posisi geopolitik geoekonomi. Sekarang ini tantangan eksternal ekonomi, perlambatan ekonomi dunia yang semua negara sudah merasakan,” jelasnya.
Sementara itu, Zulhas menyebutkan kunjungannya kali ini tidak secara khusus membahas soal koalisi dan formasi kabinet mendatang.
“Enggak [tidak membahas kabinet] kita ngomong merah putih. Saya tahu diri karena itu haknya Presiden. Saya mendukung agar Pak Presiden sukses membangun Indonesia,” tambahnya.
Sebelumnya, Jokowi menerima kunjungan dari dua ketua umum partai politik di Istana Merdeka yakni Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Jumat (11/10) dan Ketua Umum Partai Demokrat SBY, Kamis (10/10).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Supriyani, Guru Honorer yang Dituduh Memukul Anak Polisi Divonis Bebas
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
Advertisement
Sidang Pelanggaran Perda Rokok Kulonprogo, 16 Perokok dan 2 Penjual Didenda Ratusan Ribu
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- Masuk Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Ingatkan Tidak Ada Lagi APK
- Menkes Budi Gunadi Kaget Banyak Anak Indonesia Terkena Diabetes Tipe 1
- Ruko Penjual Beras di Godean Dapat Banyak Karangan Bunga Bikin Kaget Warga
- Prancis Didesak Tangkap Netanyahu Sesuai Putusan ICC
- Kena OTT KPK, Gubernur Bengkulu Dibawa ke Jakarta untuk Pemeriksaan
- Pemerintah Bakal Gunakan Data Tunggal BPS untuk Pengentasan Kemiskinan
Advertisement
Advertisement