Advertisement
TNI AU Siap Angkut Pengungsi yang Ingin Kembali ke Wamena
Foto ilustrasi: Pengungsi dari Wamena, Papua. - Antarafoto
Advertisement
Harianjogja.com, JAYAPURA--Komandan Pangkalan TNI-AU Silas Papare Marsekal Pertama TNI Tri Bowo Budi Santoso mengatakan pihaknya siap memfasilitasi bila ada pengungsi yang ingin kembali ke Wamena.
TNI AU siap mengerahkan herkulesnya untuk mengangkut kembali pengungsi yang ingin kembali ke Wamena mengingat keamanan di kawasan itu mulai kondusif. Namun hingga kini belum ada yang mendaftar dan menyatakan ingin kembali ke Wamena, kata Marsekal Pertama TNI Tri Bowo, Senin (7/10/2019).
Advertisement
Ia mengatakan jumlah pengungsi yang diangkut herkulesTNI-AU keluar dari Wamena mencapai sekitar 10.000 lebih orang dan yang terbanyak diterbangkan ke Sentani.
“Memang pengungsi terbanyak diangkut ke Jayapura namun ada juga yang diterbangkan ke Merauke dan Timika,” kata Tri Bowo seraya mengakui saat ini masih ada dua herkulesnamun tidak lagi mengangkut pengungsi yang ingin keluar dari Wamena.
BACA JUGA
Untuk saat ini, herkules yang ada tidak lagi mengangkut pengungsi karena digunakan untuk mendukung kunjungan Panglima TNI di Papua.
Aksi demo yang berakhir rusuh pada (23/9/2019) di Wamena menyebabkan 32 orang meninggal, dan lebih dari seribu bangunan serta kendaraan dibakar serta dirusak. Peristiwa kerusuhan di Wamena telah memicu ribuan orang keluar dari kota itu untuk mencari daerah yang aman atau kembali ke kampung halaman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
- Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
- Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
Advertisement
Jadi Keluhan Warga, Genangan Air Perempatan Sudimoro Ditangani di 2026
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Bayern dan Arsenal Puncaki Klasemen Sementara Liga Champions 2025
- Sampai Titik Terakhirmu: Kisah Cinta Viral Albi & Shella
- Hadapi Brasil, Indonesia Tidak Akan Banyak Rombak Tim U17
- Akhirnya! WhatsApp Native Hadir di Apple Watch
- Micky van de Ven Cetak Gol Mirip Lionel Messi di Liga Champions
- Warga dan Pejabat Solo Iringi Jenazah Raja PB XIII
- Harga Emas di Pegadaian Stabil Rp2,37 juta Per Gram
Advertisement
Advertisement



