Advertisement
Jelang Pemilihan Ketua MPR, Fadel Bakal Temui Megawati
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberikan keterangan pers usai pengukuhan dirinya sebagai Ketua Umum PDIP periode 2019-2024 dalam Kongres V PDI Perjuangan, di Sanur, Denpasar, Bali, Kamis (8/8/2019). - ANTARA FOTO/Fikri Yusuf
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Jelang Pemilihan Ketua MPR RI, pimpinan MPR dari unsur kelompok DPD RI, Fadel Muhammad akan menemui Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputr, Kamis (3/10/2019) malam.
"Saya juga akan bertemu dengan Ibu Megawati, saya kenal baik dengan beliau. Saya akan konsultasi dengan beliau karena PDIP, partai pemenang pemilu," kata Fadel usai Rapat Pleno Kelompok DPD RI di MPR di Gedung Nusantara V, Jakarta, Rabu (2/10/2019) malam.
Advertisement
Dari pembicaraan yang sudah ada, kata dia, terdapat tiga kelompok yang akan memperebutkan kursi Ketua MPR, yaitu Golkar bersama PPP, PKB, dan NasDem.
Kedua, lanjut dia, Gerindra bergabung dengan PDIP, dan kelompok ketiga adalah Demokrat dan PAN.
BACA JUGA
"DPD nanti akan rapatkan, kita lihat, kalau kami bergabung, katakan tinggal dua kelompok saja. Kami bergabung ke mana? Kalau voting, kami akan menang. Maka, kami akan bicarakan secara internal dengan teman-teman DPD, kemudian kita akan menentukan sikap, apa sikap yang kita mau ambil," ujarnya.
Fadel berencana pada Kamis (3/10) pagi akan bertemu dengan pimpinan empat partai politik untuk membicarakan peluangnya menjadi Ketua MPR. Namun, tidak disebutkan parpol mana saja.
Ia akan menjajaki dengan tiga kelompok, mana yang berkomitmen untuk penguatan DPD RI ke depan karena selama ini DPD dilihat "sebelah mata".
"Untuk itu, dengan keberadaan saya di MPR, kami ingin membikin perubahan supaya ada kesetaraan antara DPD dan DPR," katanya.
Menurut dia, dalam forum lobi, dia akan menekankan bahwa DPD merupakan fraksi terbesar sehingga sudah sepantasnya perwakilan lembaga tersebut menjadi Ketua MPR RI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
Advertisement
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Hasil Bundesliga Pekan ke-19: Bayern Kalah, Leipzig Bangkit Tandang
- Prakiraan Cuaca di Jogja 25 Januari 2026, Hujan dan Gelombang Sedang
- Bus DAMRI Jogja-YIA, Cek Jadwal Lengkap 25 Januari 2026
- Hasil Liga Inggris, City Terus Memburu Arsenal, Tottenham Tertahan
- Hasil Liga Spanyol, Mbappe Antar Real Madrid Tekuk Villarreal Skor 2-0
- Jadwal Bus Sinar Jaya Rute Jogja-Parangtritis dan Baron Hari Ini
- Cek Jalur Trans Jogja ke Sejumlah Lokasi Wisata dan Terminal di Jogja
Advertisement
Advertisement




