Advertisement
Temani Ibas, AHY Sampaikan Harapan untuk Anggota DPR Terlantik
Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). - Bisnis/Felix Jody Kinarwand
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Putra kedua mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) Eddy Baskoro Yudhoyono (Ibas) dilantik sebagai anggota DPR RI, Selasa (1/10/2019). Sang kakak, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menemaninya dalam pelantikan tersebut.
Saat ditemui, AHY menyampaikan harapannya kepada anggota DPR RI terpilih agar menjadi wakil rakyat yang amanah dan mampu menjalankan tugas dengan baik.
Advertisement
“Semoga semakin sukses, anggota DPR RI yang terpilih kita berharap bisa menjadi wakil rakyat yang amanah dan bisa menjalankan tugasnya dengan baik untuk rakyat Indonesia,” kata AHY di Jakarta.
Diketahui, MPR RI, DPR RI, dan DPD RI menggelar acara pelantikan dan pengucapan sumpah/janji anggota baru periode 2019-2024 di Gedung Nusantara hari ini.
BACA JUGA
Pengucapan sumpah/janji anggota DPR RI, DPD RI, dan MPR RI dipandu Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali.
Selain itu, acara tersebut dihadiri Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla, serta Ketua KPU Arief Budiman dan Komisioner KPU.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
ADD Gunungkidul 2026 Tetap Rp123 Miliar Meski TKD Dipangkas
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Harga Tiket Museum Nasional Naik, Aktivis Pendidikan Minta Transparans
- Bupati Bantul: Kesehatan Jadi Fondasi Pembangunan Daerah
- Jaksa AS Tuduh Nicolas Maduro Terlibat Terorisme dan Narkoba
- Longsor Tebing Ngarai Sianok Agam Setinggi 120 Meter
- KH Amal Fathullah Zarkasyi Wafat, Ribuan Santri Padati Gontor
- Liga Italia: Como Jaga Posisi Enam Seusai Kalahkan Udinese
- Jay Idzes Tampil Penuh, Sassuolo Ditahan Parma 1-1
Advertisement
Advertisement



