Advertisement

Kakek Tukijo Ditemukan Tak Bernyawa di Saluran Irigasi Sukoharjo

R Bony Eko Wicaksono
Jum'at, 06 September 2019 - 23:47 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Kakek Tukijo Ditemukan Tak Bernyawa di Saluran Irigasi Sukoharjo Ilustrasi mayat (Solopos/Dok)

Advertisement

Harianjogja.com, SUKOHARJO - Penemuan mayat terjadi di Sukoharjo, Jawa Tengah. Seorang kakek-kakek bernama Tukijo,74, warga RT 004/RW 001, Dusun Kedungsari, Desa Kepuh, Kecamatan Nguter, Sukoharjo, ditemukan tak bernyawa di sekitar saluran irigasi pertanian Desa Kepuh, Jumat (6/9/2019) pukul 11.00 WIB.

Tukijo diduga terpeleset dan jatuh ke saluran irigasi tersebut. Kapolsek Sukoharjo, AKP Parwanto, mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Iwan Saktiadi, mengatakan Tukijo diketahui meninggalkan rumah pada Jumat dini hari.

Advertisement

Selama ini, Tukijo menderita pikun sejak beberapa tahun lalu. Dia kerap berjalan kaki sendirian di pinggir areal persawahan. “Diduga Mbah Tukijo terpeleset saat berjalan kaki di pinggir sawah. Dia tenggelam dan meninggal dunia di saluran pertanian,” kata dia, Jumat.

Petugas dan tim medis dari Puskesmas Sukoharjo langsung mendatangi lokasi kejadian. Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, tak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh Tukijo. Jenazah Tukijo langsung diserahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : solopos.com

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

26 Pembuang Sampah Liar di Bantul yang Terekam CCTV Belum Ditindak, Ini Alasannya

Bantul
| Minggu, 13 Juli 2025, 13:17 WIB

Advertisement

alt

Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism

Wisata
| Sabtu, 12 Juli 2025, 11:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement