Advertisement
Menag Ingatkan Saat di Mina Jemaah Jangan Sampai Terpisah dari Rombongan
Kiswah penutup Kakbah diangkat tiga meter penanda musim haji tiba. - ANTARA/Hanni Sofia
Advertisement
Harianjogja.com, MAKKAH--Amirul Hajj Lukman Hakim Saifuddin mengingatkan jemaah Indonesia agar jangan sampai terpisah dari rombongan saat di Mina, terutama terowongan Muashim.
“Tentu kami berikan anjuran, saran, imbauan kepada jemaah haji kita bahwa jarak antara tenda dan Jamarat cukup jauh. Oleh karena itu, selalu bepergian dalam menuju dan dari jamarat dalam rombongan, kelompoknya, jangan terpisah,” kata Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin di Kota Mekah, Senin (12/8/2019).
Advertisement
Pada saat ini, kata Lukman Hakim Saifuddin, sebagai puncak musim haji tidak hanya arus manusia yang sangat banyak, tetapi dalam titik-titik tertentu ada persimpangan jalan. "Kalau kemudian terpisah rombongan, ada kemungkinan bisa tersesat dan sulit menemukan kelompoknya kembali," ujarnya.
Ia juga berpesan agar bagi yang sudah lansia sebaiknya tidak memaksakan diri untuk ke Jamarat karena melontar jamrah bisa diwakilkan. “Alhamdulillah, sejauh ini lancar,” kata Menag setelah meninjau pelaksanaan lempar jamrah di Jamarat dan sejumlah tenda jemaah di Mina.
BACA JUGA
Beberapa yang sakit, menurut dia, disebabkan karena dehidrasi dan kelelahan. Oleh karena itu, dia mengimbau jemaah untuk selalu menjaga kesehatan dan keselamatan dirinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPS: 6,3 Juta Orang Bekerja di Sektor Transportasi dan Pergudangan
- Serangan Beruang Meningkat, Jepang Izinkan Polisi untuk Menembak
- PBB Khawatirkan Keselamatan Warga Sipil Akibat Perang di Sudan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
Advertisement
PLN Resmikan SPKLU Center Pertama dan terbesar di Yogyakarta
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Kamis November 2025
- KPK: Gubernur Riau Abdul Wahid Peras Anak Buah Rp2,2 Miliar
- Jelang Natal Tahun Baru, Reservasi Hotel di Desember Sudah 60 Persen
- Harga Emas Hari Ini Kamis 6 November 2025 Kompak Turun
- Qarabag FK vs Chelsea Skor 2-2
- KPK Ungkap Gubernur Riau Abdul Wahid Minta Jatah Preman ke SKPD
- Pemadaman Listrik Hari Ini Giliran Kulonprogo Bagian Selatan
Advertisement
Advertisement



