Advertisement
KAI Madiun dan BNN Teken Kerja Sama Penanganan Narkoba

Advertisement
Harianjogja.com, MADIUN--PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Nganjuk berkomitmen bersama-sama memberantas peredaran narkotika yang rawan disalahgunakan sehingga membahayakan keselamatan perjalanan KA.
Komitmen bersama memberantas narkotika tersebut diwujudkan dalam penandatanganan kerja sama yang ditandatangani langsung oleh Vice President PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun Wisnu Pramudyo dengan Kepala BNN Kabupaten Nganjuk Agoes Riyanto.
Advertisement
Vice President PT KAI (Persero) Daop 7 Madiun Wisnu Pramudyo di Madiun, Selasa, menyatakan terima kasih atas kerja sama yang dibangun dengan BNN. Ia berharap kerja sama tersebut berjalan baik dan berkesinambungan.
"Kami di PT KAI (Persero), apabila terdapat pegawai yang menggunakan narkoba maka kebijakan dari perusahaan adalah diberhentikan dengan tidak hormat alias dipecat," ujar Wisnu di sela kegiatan penandatanganan kerja sama di Ruang Vice President Daop 7 Madiun.
Kebijakan tegas tersebut diambil guna mendukung keselamatan perjalanan KA dan juga sudah menjadi komitmen perusahaan dalam berperan aktif memberantas penyalahgunaan narkoba.
Kepala BNN Kabupaten Nganjuk Agoes Riyanto memberikan apresiasi kepada PT KAI Daop 7 Madiun atas komitmennya dalam membasmi penyalahgunaan narkoba di jajarannya. Pihaknya bangga karena KAI sangat tegas dalam memberikan sanksi bagi karyawannya yang nekad menngunakan narkoba.
"Terima kasih atas kerja sama dan komitmen ini. Semoga seluruh pegawai PT KAI khususnya Daop 7 Madiun tidak ada yang terlibat dengan narkoba," kata Agoes.
Setelah melakukan penandatanganan kerja sama, kedua belah pihak lalu melakukan inspeksi mendadak ke kantor kru KA Madiun guna melakukan tes narkoba.
Adapun tes narkoba dadakan tersebut melibatkan empat masinis dan satu instruktur masinis. Satu per satu kru tersebut dites urinenya untuk diketahui apakah yang bersangkutan mengonsumsi barang haram tersebut atau tidak. Hasilnya, kelima kru tersebut dinyatakan negatif narkoba.
Dalam tugasnya, BNN Kabupaten Nganjuk membawahi empat kabupaten dan satu kota, meliputi Nganjuk, Kabupaten Madiun, Ngawi dan Magetan serta Kota Madiun. Dalam memberantas narkoba, lembaganya bekerja sama dengan pihak kepolisian dan petugas berwenang lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
- Akan Tenggelam, Ribuan Warga Tuvalu Ajukan Visa Iklim untuk Bermigrasi ke Australia
- Buntut Tragedi di Maluku Tenggara, UGM Evaluasi Sistem KKN
- Para Advokat Perekat Nusantara dan TPDI Somasi Gibran, Untuk Segera Mundur Sebagai Wapres
Advertisement

Sempat Viral, Buaya Muara yang Meresahkan Warga di Sungai Progo Bantul Akhirnya Ditangkap
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Menteri Kehutanan Bakal Evaluasi Total Prosedur Keamanan Pendakian
- Komnas HAM Kecam Tindakan Pembubaran Retret Siswa Kristiani di Sukabumi
- Mendagri Kaji Putusan MK Soal Jeda Pemilu dan Pilkada
- KPK Periksa Eks Direktur PT Inai Kiara Indonesia Sebagai Saksi Kasus Suap Proyek Pengerukan Pelabuhan
- Kepala Desa di Garut Gondol Dana Desa Rp700 Juta, Langsung Ditahan Kejaksaan
- Putusan MK Soal Pemisahan Waktu Pemilu dan Pilkada, Mendagri Bakal Ajak Rapat Sejumlah Kementerian
- Sidang Tuntutan untuk Hasto Kristiyanto Dijadwalkan Kamis 3 Juli 2025
Advertisement
Advertisement