Advertisement
Baru Dua Nama yang Muncul di Bursa Ketum Golkar

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Baru ada dua nama yang muncul dalam bursa pemilihan Ketua Umum Partai Golkar yang akan digelar akhir tahun ini. Keduanya yakni Ketua Airlangga Hartarto dan Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet).
Wakil Bendahara Umum DPP Golkar Satya W Yudha mengatakan bahwa belum mengetahui apakah ada calon lain. Sebabnya para calon ketua harus mendapat dukungan dari pemilik suara, yaitu Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar.
Advertisement
“Tinggal sekarang bagaimana persyaratan menjadi ketua umum itu dipenuhi. Paling tidak mendapatkan dukungan 30% dari pemegang suara,” ujarnya Selasa (9/7/2019).
Satya menjelaskan bahwa pemegang suara dalam pemilihan jumlahnya 556 orang. Itu berarti para calon setidaknya harus memperoleh 167 suara. Baik Airlangga dan Bamsoet mengklain telah mendapat 400 DPD.
“Memang mereka berdua yang mau mencalonkan diri sebagai calon ketua umum. Tapi kan yang official baru Airlangga dari hari ke hari menerima dukungan dan menggalang suara,” jelasnya.
Sebelum ada musyawarah nasional untuk mengganti ketua, Golkar biasanya menggelar rapat pleno. Agenda ini akan segera dilakukan.
Satya menuturkan bahwa pengurus akan mengevaluasi terlebih dahulu siapa yang bisa hadir dalam rapat. Saat ini pengurus pusat banyak yang tidak aktif.
“Karena mereka kan dilantik di saat pergantian daripada Idrus Marham. Setya Novanto [digantikan] ke Idrus. Idrus ke Airlangga,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
- Indonesia Siap Borong Alutsista dari AS
Advertisement

Pekerja di DIY Dukung SE Larangan Penahanan Ijazah, Ini Alasannya
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- 3 Event Balap Akan Digelar di Sirkuit Mandalika di Bulan Juli 2025
- Bayar PBB Kini Bisa Gunakan Aplikasi Lokal, Ini Caranya
- 500 Ribu Orang Terdampak Aksi Mogok Petugas di Bandara Prancis
- 29 Penumpang KMP Tunu Pratama Jaya Masih Belum Ditemukan, SAR Lanjutkan Pencarian
- Gempa Jepang: Warga Panik dengan Ramalan Komik Manga, Pemerintah Setempat Bantah Ada Keterkaitan
- Kebakaran di California AS Meluas hingga 70.800 Hektare Lahan
- 1.469 Guru Siap Mengajar di 100 Sekolah Rakyat
Advertisement
Advertisement