Advertisement
Ma'ruf Amin dan Jusuf Kalla Bertemu Selama 1 Jam, Ini Hasilnya
Maruf Amin usai menemui Jusuf Kalla di Kantor Wapres RI, Jakarta, Kamis (4/7/2019). - Suara.com
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Calon Wakil Presiden terpilih pemilu 2019, Ma’ruf Amin mengatakan bahwa dirinya akan mempelajari informasi serta bahan bacaan dari Wakil Presiden RI Jusuf Kalla berupa buku dan jurnal mengenai tugas dan tanggung jawab sebagai wapres.
“Dari informasi Pak JK, sekarang ini saya baru mengumpulkan permasalahan dan tanggung jawab yang harus dipikul oleh wapres. Saya bilang wapresnya tetap Pak JK-lah,” kata Ma’ruf usai menemui JK di Kantor Wapres RI, Jakarta, Kamis (4/7/2019).
Advertisement
Ma’ruf mengaku belum menyusun draf program kerja yang akan dilakukannya sebagai wapres usai dilantik pada bulan Oktober mendatang.
“Jadi, akan melakukan apa, itu belum. Saya akan pelajari lebih dalam baru nanti akan melakukan apanya itu,” tambahnya.
BACA JUGA
Kunjungan Ma’ruf Amin ke Kantor Wapres, Kamis, merupakan yang kali pertama setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menetapkan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden RI Terpilih Pemilu 2019.
Ketua Majelis Ulama Indonesia itu sebelumnya beberapa kali mendatangi Kantor Wapres dalam kapasitasnya sebagai ketua organisasi, baik MUI maupun PBNU.
“Biasanya saya menghadap [Wapres] sebagai Ketua MUI, sebagai Ketua PBNU. Sekarang ini saya datang untuk menerima informasi sebagai wapres berikutnya,” ujarnya.
Sementara itu, dalam pertemuan selama 1 jam itu, JK menjelaskan kepada Ma’ruf mengenai tugas, kewajiban, dan tanggung jawab sebagai wapres.
Selain sebagai pengganti presiden ketika presiden berhalangan, kata JK, wapres juga harus memiliki inisiatif untuk menyelesaikan berbagai persoalan pemerintah.
“Pertama tugas-tugas yang terstruktur, katakanlah yang wajib. Ada juga yang ditugaskan khusus dalam sidang kabinet oleh Presiden, ada inisiatif sendiri. Akan tetapi, semuanya saya sudah sampaikan apa yang sudah dikerjakan dan dikerjakan pada masa yang akan datang,” ujar JK.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
- BNN Ingatkan Bahaya Whip Pink, Gas Tertawa Bukan untuk Gaya Hidup
- KPK Panggil Gus Alex sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
Advertisement
Usai Bantul, Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Cilacap di Laut Selatan
Advertisement
Peta Global Situs Warisan Dunia Unesco dari Eropa hingga Asia
Advertisement
Berita Populer
- Live Streaming Dewa United vs Arema FC, Laga Awal Putaran Kedua
- Restorasi Gumuk Pasir Bantul Menjadi Fokus Penataan Pantai Selatan
- BNPB Meminta Warga Waspada Hujan Lebat dan Angin hingga 29 Januari
- Rupiah Menguat ke Rp16.782 Saat Uji Calon Deputi BI Berjalan
- Cemburu Berujung Kekerasan, Pemuda Jogja Diserang Senjata Tajam
- MAN 2 Yogyakarta Raih Perunggu Geolympiad Internasional 2026
- Pemerintah Siapkan Tim Terpadu Tangani Banjir Pulau Jawa
Advertisement
Advertisement



