Advertisement

Ustaz Arifin Ilham Meninggal, Jokowi dan Sandiaga Ungkap Duka Lewat Twitter

Nancy Junita
Kamis, 23 Mei 2019 - 13:07 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Ustaz Arifin Ilham Meninggal, Jokowi dan Sandiaga Ungkap Duka Lewat Twitter Ustaz Arifin Ilham - Instagram@gilangdirga

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA--Presiden Joko Widodo mengungkapkan rasa dukanya melalui akun Twitter @jokowi atas meninggalnya pendakwah Ustaz Arifin Ilham di Penang, Malaysia, Rabu (22/5/2019) malam. Hal serupa juga dilakukan Sandiaga Uno.

Sandiaga Uno juga mengungkapkan duka atas meninggalnya Arifin Ilham, dan mengunggah foto ketika dirinya mengunjungi Arifin Ilham saat masih dirawat di RSCM di akun Twiiter @sandiuno:

Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Selamat jalan Ustadz Arifin Ilham. Semoga Allah melapangkan kuburnya, mengampuni segala dosanya, dan menerima segala amal ibadahnya. Aamiin ya rabbal alamin.

Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia pada Rabu (22/5/2019), di Penang Malaysia.

Hal ini disampaikan puteranya, Muhammad Alvin Faiz di media sosial, Instagram yang mencantumkan keterangan kalau ayahnya meninggal di salah satu rumah sakit di Penang, Malaysia. 

Ustaz Arifin Ilham meninggal setelah menderita penyakit kanker getah bening dan nasofaring stadium 4A yang dideritanya.

Ilham Arifin meninggal pada usia 49 tahun setelah sempat dirawat di salah satu rumah sakit di Jakarta sebelum dilarikan ke Malaysia. Ustaz Arifin berangkat ke Penang Malaysia pada 15 April 2019, atau dua hari menjelang hari Pemilihan Umum (Pemilu) 2019. Almarhum menjalani pengobatan di salah satu rumah sakit Penang, untuk mengobati penyakitnya, kanker limfomas dan kanker nasofaring.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Harga Tiket KA Bandara YIA Hanya Rp20.000, Berikut Cara Memesannya

Jogja
| Jum'at, 29 Maret 2024, 00:17 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement