Advertisement
Kata Jokowi, Program Mekaar Punya 4,2 Nasabah. Benarkah?
Capres nomor urut 01 Joko Widodo bersama istri Iriana Joko Widodo tiba di lokasi untuk mengikuti debat Pilpres 2019 putaran kelima, di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/4/2019). - ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Program pembinaan ekonomi keluarga sejahtera atau Mekaar sempat disinggung oleh calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo. Ia mengklaim saat ini jumlah nasabah program yang dibina oleh PT Permodalan Nasional Madani (Persero) ini mencapai 4,2 juta orang.
Pernyataan itu disampaikan Joko Widodo dalam Debat Kelima Capres-Cawapres di Hotel Sultan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/4/2019).
Advertisement
Permodalan Nasional Madani (PNM) akhir 2018 melaporkan mencapai target empat juta nasabah Mekaar. Jumlah jaringan yang dimiliki menjadi 1.700 kantor layanan pada tahun lalu.
Sebagai catatan, target empat juta nasabah PNM Mekaar disampaikan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini M. Soemarno pada 2017. Tahun ini, PNM menargetkan jumlah nasabah Mekaar dapat mencapai 4,75 juta.
BACA JUGA
Dalam situs resmi PNM, dijelaskan nasabah yang tergabung di dalam Mekaar tidak hanya yang sudah memiliki usaha namun bagi yang ingin memulai usahanya kembali. Program itu akan membantu untuk memberikan pinjaman modal bagi nasabah yang ingin membuka usaha.
Selain modal, PNM juga memberikan pendampingan. Berdasarkan laporan terakhir, jumlah pendamping program Mekaar tercatat sebanyak 23.303 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- DAS Garoga di Sumatera Utara Penuh Kayu Pascabanjir hingga 1.300 Meter
- Trump Pertimbangkan Serangan ke Iran di Tengah Aksi Protes
- Trump Diduga Siapkan Rencana Invasi ke Greenland, Denmark Geram
- Chen Zhi Diekstradisi, China Perketat Perburuan Penipu Siber
- Butuh Dana? JHT BPJS Bisa Dicairkan Meski Masih Bekerja
Advertisement
Diduga Asusila Sesama Jenis, 2 Pria di Banguntapan Digerebek Warga
Advertisement
Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
Advertisement
Berita Populer
- Polres Malang Siagakan Patroli Jelang Arema vs Persik
- Pemkab Siapkan Rp5 Miliar untuk Perbaikan 253 RTLH di Gunungkidul
- Awal Ramadan 1447 H: Muhammadiyah, NU, Pemerintah dan Negara Lain
- Pembangunan SR di Kulonprogo Rampung Tahun Ini, Tampung 1.080 Siswa
- KPK Sita Rp6,38 Miliar dari Tersangka Suap Pajak Jakut
- Malaysia Perkenalkan Panda Raksasa Baru Chen Xing dan Xiao Yue
- Petani Sleman Dapat Perlindungan Asuransi dari APBD 2026
Advertisement
Advertisement



