Advertisement
Polisi Sebut Ada Pelaku Lain di Luar 3 Siswi Penganiaya Audrey
Ilustrasi petisi JusticeForAudrey di laman change.org
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Publik tanah air masih memberikan perhatian pada kasus penganiayaan terhadap A, yang ramai diberitakan bernama Audrey. Kasus ini juga mendapat perhatian atau atensi dari Mabes Polri.
Pihak Kepolisian menyebutkan terperiksa kasus penganiayaan terhadap siswi SMP berinisial A itu bertambah satu orang. Terperiksa disebutkan berinisial AKS dan merupakan teman satu sekolah dari 3 pelaku lainnya yang berinisial F T dan M.
Advertisement
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol. Dedi Prasetyo mengungkapkan nama AKS didapatkan setelah tim penyidik meminta keterangan dari 3 orang pelaku yang ditangkap lebih awal. Menurut Dedi, status hukum AKS belum ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara tersebut, tetapi hanya sebagai terperiksa.
"Memang benar, ada nama baru berinisial AKS dari hasil pengembangan penyidikan," tuturnya, Rabu (10/4/2019).
BACA JUGA
Sebelumnya, Mabes Polri memerintahkan Polresta Pontianak untuk mengusut tuntas perkara tindak pidana penganiayaan terhadap seorang siswi SMP berinisial A oleh 3 orang siswi SMA yang terjadi Jumat 29 Maret 2019 di Jalan Sulawesi, Pontianak, Kalimantan Barat.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengakui bahwa ketiga pelaku berinisial F, T dan M masih belum ditetapkan sebagai tersangka oleh Polresta Pontianak. Namun Dedi memastikan bahwa perkara penganiayaan itu sudah naik status hukumnya dari penyelidikan ke penyidikan.
"Polresta Pontianak sudah naikkan status hukum kasus itu ke tahap penyidikan. Proses hukum harus terus berjalan tapi karena para pelaku ini masih di bawah umur, maka perlu ada pendampingan dari KPAI," kata Dedi.
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
Advertisement
Viral Korban Jambret di Sleman Malah Jadi Tersangka, Ini Kata Polisi
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Lengkap KRL Solo-Jogja Sabtu 24 Januari 2026
- Jadwal KRL Jogja-Solo Sabtu 24 Januari 2026, Berhenti di 13 Stasiun
- Progres Tol JogjaSolo Seksi 2 Paket 2.2 Capai 78 Persen
- Malaysia Cabut Blokir Chatbot Grok Usai Tambahan Pengamanan Konten AI
- Pemda DIY Uji Coba Car Free Day Kepatihan, Dorong ASN Kurangi Emisi
- Investor Belum Masuk JJLS Bantul, Status Sultan Ground Jadi Kendala
- Awal Februari, Kantor Imigrasi Kulonprogo Siap Layani Paspor
Advertisement
Advertisement



