Advertisement
75 Orang Meninggal di Jalan Saat Libur Natal
Ilustrasi mayat kecelakaan. (Harian Jogja - Gigih M Hanafi)
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Hari Raya Natal sekaligus menjadi momentum liburan bagi sebagian warga Indonesia.
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan angka kecelakaan lalu lintas pada libur Natal 2018 turun drastis. Pada rentang 21-25 Desember 2018, terjadi 284 kecelakaan.
Advertisement
"Jumlah itu turun 55% dibandingkan kecelakaan pada 2017," ujar Dirjen Perhubungan Darat Kemenhub Budi Setiyadi saat konferensi pers di Gedung Kemenhub, Rabu (26/12/2018).
Dia menjelaskan, korban meninggal atas kecelakaan pada liburan Natal juga turun drastis sebesar 56% dari 172 orang pada 2017 menjadi 75 orang pada 2018.
BACA JUGA
"Jadi, tingkat kesadaran masyarakat atas keselamatan membaik. Kondisi cuaca juga mempengaruhi kecepatan kendaraan," tuturnya.
Dia juga menuturkan, kendaraan yang keluar Jakarta saat liburan Natal sebanyak 420.251. Saat ini kendaraan yang sudah balik lagi ke Jakarta hingga 25 Desember 2018 baru mencapai 361.000.
"Jadi, masih ada 59.000 yang belum balik ke Jakarta. Kemungkinan masih ada di Jawa Tengah dan Jawa Timur," jelasnya.
Dia menambahkan, kemungkinan kendaraan yang masih berada di luar Jakarta akan kembali ke Jakarta pada 1 Januari 2019 atau setelah Tahun Baru.
"Kemungkinan yang belum balik ke Jakarta itu melanjutkan liburan Natalnya sampai Tahun Baru 2019," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
Advertisement
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Minggu 25 Januari 2026, Tarif Rp8.000
- Jadwal Lengkap KRL Solo ke Jogja Minggu 25 Januari 2026, Cek di Sini
- Kemenag Tegaskan 17 Oktober 2026 Jadi Batas Wajib Halal Produk Strateg
- Pelatih PSS: Hasil Imbang Lawan Persipura Jadi Poin Penting
- Pelaku Industri Perikanan DIY Dilibatkan dalam Program MBG
- Cek Jam Berangkat KA Prameks Jogja-Kutoarjo Hari Ini
- KA Bandara YIA Reguler dan Xpress, Ini Jadwal Terbarunya
Advertisement
Advertisement




