Advertisement
Sandiaga Uno Sebut Utang Indonesia Lebih dari Rp5.000 Triliun

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno mengisi diskusi bertema “Menyelamatkan BUMN Kita, Menjadi Benteng Ekonomi Nasional” di Hotel Ambhara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (12/12/2018).
Pada kesempatan itu, ia menyebut utang yang dimiliki Indonesia kini sudah lebih dari Rp5.000 triliun. Sandiaga juga menilai angka tersebut menjadi peringatan bagi bangsa Indonesia.
"Saya mendapat laporan katanya utang sudah lebih Rp 5.000 triliun. Ya saya lihat ini tertinggi kalau mungkin 60 persennya utang negara ditambah utang BUMN, ini sebuah peringatan buat Indonesia,” tuturnya.
Karenanya, ia berharap badan-badan usaha milik negara (BUMN) bisa beroperasi secara profesional, sehingga menjadi benteng perekonomian nasional.
"Integritas itu mutlak harus ada di BUMN. Kalau BUMN bisa menjadi profesional dan berintegritas, Insyallah BUMN kita bisa menjadi benteng ekonomi," kata Sandiaga.
Sandiaga meminta seluruh pihak mengkhawatirkan pertumbuhan utang nasional. Sebab, kalau jumlah utang itu terus naik, akan berpengaruh terhadap kelangsungan sendi perekonomian lainnya.
"Khawatirnya, dengan tingkat utang yang tinggi, terdapat peristiwaexternal shock maupun internal shock,” jelasnya.
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Astra Motor Yogyakarta Seleksi Guru Inspiratif Astra Honda 2025
- Dapur SPPG MBG di Sumber Solo Dipersoalkan Warga, Ini Alasannya
- DJ Panda Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya Terkait Laporan Erika
- Ricuh Suporter Qatar vs UEA, Saling Lempar iPhone 17 Pro Max
- Winger PSIM Jogja Anton Fase Cedera, Absen Hadapi Persita Tangerang
- Pertempuran Sengit Afghanistan-Pakistan Tewaskan Warga Sipil
- Hari Jadi ke-74, DPRD Kulonprogo Teguhkan Sinergi dan Kolaborasi
Advertisement
Advertisement