Advertisement
KECELAKAAN PESAWAT : Sri Mulyani Berlinang Air Mata Datangi Kantor Basarnas

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Sejumlah pegawai Kementerian Keuangan menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 pada Senin (29/10/2018) pagi.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mendatangi Kantor Basarnas, Kemayoran, Jakarta Pusat. Kedatangan Sri Mulyani guna mengkonfirmasi jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 yang membawa beberapa anggota Kementerian Keuangan.
Advertisement
Pantauan Suara.com-jaringan Harianjogja.com di lokasi, Senin (29/10/2018), Sri Mulyani tiba di Kantor Basarnas pukul 11.45 WIB. Setibanya di kantor Basarnas, Sri Mulyani sambil menahan tangisnya langsung masuk menuju ke dalam kantor tanpa mengucapkan sepatah kata pun.
Para ajudan Sri Mulyani pun meminta kepada awak media untuk bersabar dan mempersilakan Sri Mulyani masuk ke dalam kantor Basarnas terlebih dahulu.
BACA JUGA
Sebelumnya, Kasubdit Humas Ditjen Pajak, Ani Natalia mengatakan, ada sebanyak 20 pegawai Kemenkeu yang menumpang di pesawat nahas rute Jakarta - Pangkal Pinang itu.
"Dari 20 pegawai tersebut, 12 pegawainya adalah pegawai KPP Pratama Pangkal Pinang dan KPP Pratama Bangka," ujar Ani dalam keterangan yang diterima Suara.com.
Terkait jatuhnya Lion Air JT 610, berikut ini keterangan resmi dari Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara.
Pesawat type B737-8 Max dengan Nomor Penerbangan JT 610 milik operator Lion Air yang terbang dari Bandar Udara Soekarno Hatta Banten menuju Bandar Udara Depati Amir di Pangkal Pinang dilaporkan telah hilang kontak pada 29 Oktober 2018 sekitar pukul 06.33 WIB.
Pesawat dengan nomor registrasi PK-LQP dilaporkan terakhir tertangkap radar pada koordinat 05 46.15 S - 107 07.16 E.
Pesawat ini berangkat pada pukul 06.10 WIB dan sesuai jadwal akan tiba di Pangkal Pinang pada Pukul 07.10 WIB. Pesawat sempat meminta return to base sebelum akhirnya hilang dari radar.
Pesawat yang membawa 178 penumpang dewasa, 1 penumpang anak-anak dan 2 bayi dengan 2 Pilot dan 5 FA sampai saat ini telah hilang kontak selama kurang lebih 3 jam.
Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub saat ini tengah berkoordinasi dengan Basarnas, Lion Air selaku operator dan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Perum LPPNPI untuk melakukan kegiatan pencarian dan penyelamatan terhadap pesawat JT 610.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Puluhan Ribu Warga Gaza Kembali ke Utara Pasca Gencatan Senjata
- Prabowo Rapat Bersama Ketua MPR dan Sejumlah Menteri, Ini yang Dibahas
- 60.000 Orang Tewas di Malaysia karena Kecelakaan Lalu Lintas
- Trump Tegaskan Israel Tak Boleh Langgar Gencatan Senjata Gaza
- Roy Suryo Kunjungi Makam Keluarga Jokowi, Begini Respons Gibran
Advertisement

Waspadai Potensi Hujan Intensitas Sedang-Lebat 13-15 Oktober di Jogja
Advertisement

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya
Advertisement
Berita Populer
- Edukasi Keamanan Informasi ke Anak Lewat Codeplay
- Dekatkan Batik dengan Masyarakat Lewat Sport Tourism
- Menaker Sebut Kenaikan UMP 2026 dalam Pembahasan
- KLH Klaim Berhasil Kendalikan Polusi Udara
- Petugas Razia di Lapas Nusakambangan, Ini Hasilnya
- Bertandang ke Markas PSS Sleman, Begini Tekad Kendal Tornado FC
- Kemenko IPK: ISF 2025 Jadi Bukti Pembangunan Berkelanjutan
Advertisement
Advertisement