Advertisement
Arafah Dilanda Hujan dan Badai Pasir, Listrik Padam, Jemaah Haji Panik
Jemaah Rombongan I-IV Kloter 41 Karanganyar-Wonogiri makan siang di tenda Maktab 11 Arafah, Minggu (19/8 - 2018). (Antara/Syifaul Arifin)
Advertisement
Harianjogja.com, MEKAH – Jemaah haji yang sedang berada di Arafah menghadapi fenomena alam yang tidak biasa. Badai pasir (ghubar) datang bersamaan dengan hujan di kawasan Arafah, Arab Saudi, Minggu (19/8/2019) pukul 19.00 waktu Arab Saudi.
Saat jemaah calon haji (calhaj) menjalankan Salat Magrib, angin bertiup kencang disertai hujan. Tak berapa lama, listrik padam. Semua calhaj berada di dalam tenda. Tenda dari terpal plastik yang ditopang rangka baja itu cukup melindungi jemaah dari terjangan ghubar. Namun, di tenda lain, terpal sempat berkibar karena pengait yang lepas.
Advertisement
Penghuni tenda berteriak dan beristigfar menyaksikan fenomena alam itu. Pintu tenda kebanyakan ditutup walau tidak sempurna. Angin yang bertiup membawa debu pasir. Salah satu calhaj sempat mengalami masalah pernapasan.
Di tenda Kloter 41 SOC yang dihuni jemaah Karanganyar dan Wonogiri, Ketua Kloter Sriyatno memastikan semua anggotanya sudah berada di tenda. Setengah jam kemudian, angin dan hujan mereda, menyisakan gerimis.
BACA JUGA
Jemaah hanya berdiam diri sembari berdoa. Pada siang hari sebelumnya, tak ada tanda-tanda mendung. Bahkan jemaah tiba di Arafah saat panas terik. Suhu pada siang hari mencapai 41 derajat Celsius. Warga Indonesia yang bermukim di Mekah, Syaeful, menyebut badai seperti itu biasa terjadi di daerah Arab.
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Senin 5 Januari 2026
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Senegal dan Mali Lolos ke Perempat Final Piala Afrika 2025
- Taman Pintar Jogja Catat Pendapatan Rp14,45 Miliar di 2025
- Venezuela Punya Cadangan Minyak Terbesar, tapi Produksi Anjlok
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Minggu 4 Januari 2026
- Samsung Tahan Harga Galaxy S26 di AS, Tekan Apple-China
- BMW Banting Harga 30 Model di China, Perang EV Kian Panas
- Jadwal SIM Keliling Sleman, Minggu 4 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



