Advertisement

Minta Restu ke Raja Jogja, Sandiaga Sebut Prabowo Bakal Temui Sultan HB X

Sunartono
Jum'at, 12 Oktober 2018 - 15:50 WIB
Bhekti Suryani
Minta Restu ke Raja Jogja, Sandiaga Sebut Prabowo Bakal Temui Sultan HB X Sandiaga Uno saat keluar dari Kraton Kilen seusai sowan kepada Sri Sultan HB X, Jumat (12/10/2018). - Harian Jogja/Sunartono

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Cawapres Sandiaga Uno berkunjung ke kediaman Gubernur DIY sekaligus Raja Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat Sri Sultan HB X di Kraton Kilen, Jumat (12/10/2018). Sandi mengaku menerima banyak nasehat dan masukan dari HB X.

Sandiaga mengatakan pertemuannya dengan HB X bukan mencari dukungan, melainkan untuk mendapatkan pesan atau nasihat dari HB X yang dianggapnya sebagai senior. Ia menganggap Sultan sebagai tokoh bangsa yang inspiratif. Saat mencalonkan diri sebagai Cawagub DKI Jakarta ia juga menghadap HB X.

Advertisement

Pertemuan itu berlangsung tertutup empat mata dengan HB X berlangsung sekitar 90 menit untuk meminta doa restu dan berbagai pandangan Sultan tentang bagaimana merajut tenun kebangsaan dan menjunjung tinggi bhinneka tunggal ika serta memastikan bangsa tidak terpecah belah.

"Kami tadi juga sepakat masalah perekonomian yang dirasakan warga harus segera diberikan solusi, berkaitan dengan lapangan pekerjaan, harga bahan pokok terjangkau," terangnya seusai bertemu HB X di Kraton Kilen, Jumat (12/10/2018).

Ia menambahkan, dalam pertemuan HBX menyampaikan seputar penanganan bencana gempa 2006 dan meletusnya gunung berapi 2010. Hal itu menjadi model penanganan bencana.

Sandi mengatakan, HB berpesan agar pelaksanaan Pilpres tetap damai dan rukun tidak memecah belah. Kesejukan antar kedua pasangan harus tetap dijaga. Ia juga mendapatkan pesan terkait pentingnya melanjutkan program positif yang sudah dijalankan pada pemerintahan sebelumnya sehingga tidak memulai dari nol. Pesan itu disampaikan karena HB X telah mengalami banyak periode kepemimpinan.

"Tidak ada masukan [program] secara spesifik dari Sultan, tetapi beliau menyampaikan bahwa program pembangunan itu harus berkelanjutan. Kemudian reformasi birokrasi jangan sampai ada tumpang tindih," katanya.

Dalam kesempatan itu Sandi juga menyampaikan terkait rencana Prabowo untuk berkunjung ke kediaman HB. Ia menegaskan kedatangan Prabowo juga bukan untuk meminta dukungan tetapi meminta doa restu. "Sri Sultan [HB X] ini di atas semua kepentingan, beliau tokoh bangsa, sangat kita hormati dan kami tidak ingin menarik beliau ke politik praktis," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Korban Apartemen Malioboro City Bakal Bergabung dengan Ratusan Orang untuk Aksi Hari Buruh

Jogja
| Kamis, 25 April 2024, 11:27 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement