Advertisement
Pengin Kerja di Luar Negeri Tanpa Ribet? Berikut 5 Negara Bebas Aturan Visa Kerja

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Berikut deretan negara-negara yang memberikan peluang bekerja bagi pekerja dari luar dengan tanpa perlu mengurus visa.
Bagi Anda yang ingin bekerja di luar negeri tanpa perlu mengurus visa, beberapa negara menawarkan kebijakan bebas visa dengan durasi tertentu. Meskipun kebanyakan bebas visa hanya berlaku untuk kunjungan wisata atau bisnis jangka pendek, ada juga negara yang memberikan peluang kerja lebih mudah.
Advertisement
Apa itu Visa?
Bagi Anda yang berencana mencari pekerjaan di luar negeri, ada dua dokumen penting yang harus dipersiapkan, yaitu paspor dan visa. Selain visa turis, bisnis, dan pelajar, ada satu jenis visa yang wajib dipahami oleh pencari kerja, yaitu visa kerja.
Dilansir dari traveloka.com, Selasa (11/2/2025) visa kerja adalah izin resmi yang diberikan kepada tenaga kerja asing untuk bekerja di suatu negara.
Dokumen ini menjadi bukti bahwa pemegangnya diizinkan bekerja secara legal sesuai dengan kontrak kerja yang telah disepakati.
Biasanya, visa kerja memiliki masa berlaku tertentu dan tidak dapat diperpanjang secara otomatis.
Berikut 5 Negara Tanpa Visa Kerja:
Malaysia
Dilansir dari hotcourses.co.id, Selasa (11/2/2025) Malaysia menjadi pilihan utama bagi pekerja Indonesia karena kedekatan geografis, budaya yang mirip, serta kebijakan bebas visa selama 30 hari.
- Tingkat pengangguran: 3,4%
- Penghasilan rata-rata: MYR 3.300 per bulan (sekitar Rp11 juta)
- Sektor unggulan: Manufaktur, teknologi informasi, dan perhotelan
Singapura
Dilansir dari gtrustlearning.id, Selasa (11/2/2025) Singapura menawarkan bebas visa selama 30 hari bagi warga Indonesia. Meskipun bekerja secara resmi tetap memerlukan izin kerja, banyak orang memanfaatkan bebas visa untuk mencari peluang kerja sebelum mengajukan izin resmi.
- Tingkat pengangguran: 1,9%
- Penghasilan rata-rata: US$162.172 per tahun untuk ekspatriat.
- Sektor unggulan: Teknologi informasi, keuangan, dan logistik
Filipina
Negeri lumbung padi ini mengizinkan warga Indonesia masuk tanpa visa hingga 30 hari. Negara ini memiliki pertumbuhan ekonomi yang pesat, terutama di sektor layanan pelanggan dan teknologi.
- Tingkat pengangguran: 4,3%
- Penghasilan rata-rata: PHP 15.000 per bulan (sekitar Rp4 juta)
- Sektor unggulan: BPO (Business Process Outsourcing), teknologi informasi, dan perbankan
Turki
Turki memberikan bebas visa selama 30 hari bagi warga Indonesia. Negara ini semakin berkembang sebagai pusat bisnis dan pariwisata, menawarkan peluang kerja di berbagai sektor.
- Tingkat pengangguran: 9,2%
- Penghasilan rata-rata: TRY 13.000 per bulan (sekitar Rp7 juta)
- Sektor unggulan: Pariwisata, perhotelan, dan perdagangan internasional
Serbia
Negara yang terletak di Eropa ini memberikan bebas visa selama 30 hari bagi warga Indonesia. Negara ini juga mulai menarik perhatian investor asing dan tenaga kerja internasional.
- Tingkat pengangguran: 9,6%
- Penghasilan rata-rata: RSD 85.000 per bulan (sekitar Rp12 juta)
- Sektor unggulan: Teknologi informasi, manufaktur, dan pertanian
Meskipun negara-negara di atas memberlakukan kebijakan bebas visa, penting untuk memahami bahwa izin kerja tetap diperlukan bagi siapa pun yang ingin bekerja secara legal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Insiden Kecelakaan Minubus vs Bus Rombongan Supporter Persebaya, Ini Komentar Menhub
- Belasan Wisatawan Teseret Ombak di Pantai Tiku Agam Sumatra Barat, 1 Meninggal Dunia
- Bandara IKN Siap Beroperasi untuk Pesawat Non-Komersial
- Hasil Seleksi Petugas Ibadah Haji 2025 Diumumkan Kemenag lewat Whatsapp
- Pakar Hukum Sebut SKCK Layak Dihapus, Ini Alasannya
Advertisement

Balai Budaya Minomartani: Ruang Masyarakat Meluapkan Ekspresinya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- TNI Tembak 3 Polisi Terkait Sabung Ayam, Komnas HAM Desak Penindakan Hukum dengan Adil dan Transparan
- Gara-gara Tarif Trump, Rp2.847 Triliun Dana Pensiun di AS Hilang
- Pengamat: Pembantaian Pendulang Emas oleh KKB Termasuk Pelanggaran HAM Berat
- Tabrakan Kapal di Sungai Mahakam, 3 ABK Terlempar dan 1 Hilang
- Presiden Prabowo Ungkap Alasan Inisiasi Beasiswa Anak Palestina
- Pemudik 2025 Menurun 4,69 Persen, Menhub Klaim Tak Terkait Daya Beli
- Prabowo Temui Presiden Mesir, Bahas Isu Geopolitik dan Kemitraan Strategis
Advertisement