Advertisement
Potret Presiden Prabowo Gunakan Hak Suaranya di TPS 008 Hambalang Bogor
Presiden Prabowo Subianto memberikan hak pilihnya untuk Pilkada Srentak 2024 di TPS 008, Desa Bojong Koneng, Hambalang, Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (27/11/2024). JIBI - Akbar Evandio
Advertisement
Harianjogja.com JAKARTA — Presiden RI Prabowo Subianto menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di TPS 008, Desa Bojong Koneng, Hambalang, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (27/11/2024).
Menurut pantauan Bisnis (Jaringan Harian Jogja), Prabowo tiba di TPS 008 pada pukul 08.42 WIB. Dia tercatat di urutan 414 untuk menggunakan hak pilihnya.
Advertisement
Menggunakan kemeja safari berwarna coklat muda, Kepala Negara berjalan ke titik coblos sambil menyapa warga-warga yang terus memanggil namanya. Prabowo didampingi ajudan yang memakai baju dengan model dan warna senada.
Tak terkecuali wartawan, Presiden Ke-8 RI itu juga menyapa pewarta yang sedari pagi menunggu kehadirannya.
BACA JUGA: Begini Suasana TPS Tempat Presiden Prabowo Subianto Mencoblos di Pilkada 2024
“Kalian tidak nyoblos?” ujarnya kepada wartawan.
Sekadar informasi, pemungutan suara Pilkada serentak 2024 dilaksanakan pada Rabu (27/11/2024). Pemilih baik yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), DPTb, maupun DPK dapat menggunakan hak pilihnya dengan mendatangi TPS sesuai dengan waktu dan tempat yang telah ditentukan.

Untuk waktu pemungutan suara sendiri telah diatur berdasarkan Peraturan KPU. Adapun, lokasi TPS adalah sesuai yang telah ditetapkan sesuai alamat domisili bagi pemilih DPT dan DPK, atau alamat pindah memilih bagi pemilih DPTb.
Pakai Kemeja Safari Coklat, Prabowo Nyoblos Pilkada Serentak di TPS Hambalang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
PMI DIY Galang Donasi Rp395 Juta Untuk Korban Banjir Sumatera
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Bruno Mars Umumkan Album Baru The Romantic Setelah 9 Tahun
- Lawson Indonesia Luncurkan Aplikasi MY LAWSON untuk Pelanggan
- Penembakan Agen Federal di Portland Picu Protes Tolak ICE
- Program JOYNUARY Honda Hadir di Jogja, Kedu, dan Banyumas
- OpenAI Perkenalkan ChatGPT Health, Bukan Pengganti Dokter
- Gudang Kosong di Kasihan Bantul Terbakar, Ini Kronologinya
- BPBD Bantul Antisipasi Gerakan Tanah di 13 Titik Rawan
Advertisement
Advertisement



