Empat Kandidat Pimpinan MPR RI Segera Disahkan, Berikut Nama-namanya
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Susunan pimpinan MPR RI periode 2024—2029 akan ditetapkan dalam Sidang Paripurna Ke-3 dengan agenda penetapan pimpinan MPR RI di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2024)
Ketua Fraksi Partai Gerindra MPR RI Habiburokhman membeberkan sejumlah nama yang bakal menjadi pimpinan MPR RI. "Yang jelas kalau Gerindra 'kan Ahmad Muzani, PDI Perjuangan kalau enggak salah Bambang Pacul (Bambang Wuryanto), lalu Partai Golkar Kahar Muzakir, PKB Rusdi Kirana, PAN Eddy Soeparno, PKS Hidayat Nur Wahid, NasDem Lestari Moerdijat," katanya.
Advertisement
BACA JUGA: Ketua MPR Periode 2024-2029 Ditetapkan Kamis
Selain dari fraksi partai politik, nama pimpinan MPR RI dari Kelompok DPD ialah Abcandra Muhammad Akbar Supratman yang telah diputuskan dalam Rapat Pleno Kelompok DPD di Gedung MPR/DPR/DPD RI, Jakarta, Kamis dini hari.
"Dari DPD sekitar pukul 01.00 WIB disepakati Abcandra Muhammad Akbar Supratman terpilih menjadi Wakil Ketua MPR dari DPD, itu berita yang kami dapat dan hari ini akan disampaikan," ucapnya.
Habiburokhman menyebutkan yang akan menjadi Ketua MPR RI periode 2024—2029 adalah Ahmad Muzani dari Fraksi Partai Gerindra, sebagaimana keputusan Rapat Pimpinan Gabungan Sementara MPR RI pada Rabu (2/10) malam.
"Semalam kami sudah rapat gabungan antarfraksi dan kelompok anggota MPR. Dalam forum ini menyepakati Ahmad Muzani secara bulat secara musyawarah menjadi Ketua MPR periode 2024—2029 dan masing-masing partai sudah mengusulkan calon wakil ketua MPR," katanya.
Nama-nama itu yang akan ditetapkan sebagai pimpinan MPR RI periode 2024—2029 yang akan disahkan pada Kamis pagi.
"Bukan kemungkinan besar, memang itu yang akan ditetapkan. Tidak ada simpang-simpangan (simpang siur) lagi, sudah nama itulah," ucapnya.
Berdasarkan surat undangan Sidang Paripurna Ke-2 yang diterima di Jakarta, Rabu, agenda penetapan dan pelantikan pimpinan MPR RI dijadwalkan pada hari Kamis (3/10) pada pukul 10.00 WIB sampai dengan selesai.
Sebelum agenda tersebut, MPR RI mengagendakan penyampaian bakal calon pimpinan dari masing-masing fraksi dan kelompok DPD.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
- Pelestarian Naskah Kuno, Perpusnas Sebut Baru 24 Persen
Advertisement
Prakiraan Cuaca BMKG Jumat 22 November 2024: DIY Hujan Ringan Siang hingga Malam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Selama Agustus Oktober, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta Terbtkan Belasan Ribu Paspor
- Badan Geologi Kementerian ESDM Mendorong Seluruh Kawasan Bentang Karst di Indonesia Dilindungi
- KAI Angkut 344 Juta Penumpang Periode Januari-Oktober 2024
- Kemenpar Usulkan Tambahan Dana Rp2,2 Triliun di 2025, Ini Tujuannya
- Tiga Tol Akses ke IKN Dibuka Fungsional Mulai 2025, Belum Dikenakan Tarif
- Khawatir Muncul Serangan Udara, Italia Tutup Sementara Kedubesnya di Ukraina
- Korupsi Dana Bantuan Kesehatan, Eks Kepala Puskesmas di Purbalingga Dihukum 1 Tahun Penjara
Advertisement
Advertisement