Advertisement
Mobil Kapolres Boyolali Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang, 2 Orang Dilaporkan Tewas

Advertisement
Harianjogja.com, BOYOLALI—Mobil yang ditumpangi Kapolres Boyolali AKBP Muhammad Yoga mengalami kecelakaan di KM 346 ruas tol Pemalang-Batang di Kabupaten Batang, Jawa Tengah, Selasa (1/10/2024) dini hari. Dua orang tewas dalam kecelakaan tersebut.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol. Artanto membenarkan peristiwa nahas yang menewaskan sopir dan ajudan Kapolres Boyolali tersebut. Artanto menjelaskan bahwa mobil yang ditumpangi Kapolres Boyolali tersebut menabrak bagian belakang sebuah truk tronton.
Advertisement
BACA JUGA: Mobil Rombongan Guru Asal Nganjuk Terguling di Karanganyar, Diduga Akibat Rem Blong
"Mobil melaju dari arah timur ke barat, menabrak truk yang melaju di depannya," katanya.
Dua korban meninggal dunia, masing-masing pengemudi dan ajudan, yang duduk di kursi bagian depan.
Adapun AKBP Muhammad Yoga selamat dalam kejadian tersebut yang selanjutnya dilarikan ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Dari informasi yang diperoleh, lanjut dia, Kapolres Boyolali dalam perjalanan ke Jakarta untuk menjenguk keluarganya yang sakit.
Penyebab kecelakaan tersebut, kata Kombes Pol. Artanto, masih dalam penyelidikan Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Tengah.
"Untuk penyebabnya, masih dalam penyelidikan. Dua korban meninggal dunia di tempat kejadian," katanya..
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 Orang Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut, Dedi Mulyadi Minta Maaf dan Janji Berikan Santunan Rp150 juta per Keluarga
- Rangkaian Kegiatan Pernikahan Anak Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Ricuh, 3 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut
- Ada Tambang Ilegal di IKN, Menteri ESDM Serahkan Kasus kepada Penegak Hukum
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
Advertisement

Nelayan KulonprogoButuh SPBU Khusus untuk Meringankan Ongkos Produksi
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rawit Merah dan Bawang Merah Turun
- Cegah Praktik Pungli dan ODOL, Kemenhub Bangun Sistem Elektronik
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
- Ini Cara Bedakan Beras Oplosan, Medium dan Premium Versi Bapanas
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Puluhan Tersangka Sindikat Judi Online Jaringan China dan Kamboja Ditangkap Bareskrim Polri
- Sampaikan Dupik, Hasto Kritiyanto Tuding KPK Melakukan Rekayasa Hukum
Advertisement
Advertisement