Advertisement

Zulkifli Hasan Kembali Pimpin PAN Periode 2024-2029

Akbar Maulana al Ishaqi
Sabtu, 24 Agustus 2024 - 20:17 WIB
Sunartono
Zulkifli Hasan Kembali Pimpin PAN Periode 2024-2029 Zulkifli Hasan (Zulhas) kembali terpilih sebagai Ketua Umum PAN periode 2024-2029 berdasarkan Kongres PAN yang digelar Sabtu (24/8 - 2024). Akbar Maulana al Ishaqi / Bisnis.com.

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Zulkifli Hasan (Zulhas) terpilih sebagai Ketua Umum PAN periode 2024-2029 dalam Kongres ke VI Partai Amanat Nasional (PAN). Dengan demikian, Zulhas menjabat Ketum PAN untuk tiga periode, yaitu 2015-2019, 2019-2024, dan 2024-2029. 

Zulhas mengatakan kepercayaan tersebut merupakan tugas berat. Ia menyinggung kondisi politik saat ini yang tidak mudah. "Amanah dari kader tugas berat, tapi mulia. Di tengah situasi kompetisi perpolitikan sekarang tidak mudah memperjuangkan idealisme sebagai partai yang lahir dari rahim reformasi kadang kita perlu siasat, tapi tanggung jawab. Itu tentu satu kehormatan," kata Zulhas saat menghadiri penutupan Kongres di Hotel Kempinski, Jakarta, Sabtu 24/8/2024).

Advertisement

BACA JUGA : Mendag Sebut 7 Komoditas Impor Bakal Kena Bea Masuk

Ia menambahkan penetapan struktur kepengurusan PAN Periode 2024-2029 akan diselesaikan pada pekan ini. Saat ditanya apa target jangka pendek PAN, Menteri Perdagangan itu mengaku bersama tim koalisi partai akan berjuang memenangkan Pilkada di semua wilayah.

"Tentu kita sekadang lagi Pilkada, nanti KIM Plus fokus utama kita agar di mana-mana kita bisa memenangkan Pilkada ini," kata Zulhas.

Prabowo akan memberikan pidato untuk menutup pertemuan tersebut.  "Ini mau nutup dulu [Kongres PAN] dengan Pak Prabowo," kata Zulhas memasuki ruangan.

Seperti diketahui, KIM Plus adalah nama koalisi yang dibentuk dalam kontestasi Pilkada 2024 ini. Koalisi tersebut merupakan kepanjangan dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), yang sebelumnya mendukung pasangan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, di Pilpres 2024.

BACA JUGA : Produk Kerajinan Bantul Diekspor ke Spanyol, Mendag: Kita Dukung

Sementara Plus adalah partai-partai yang kemudian ikut bergabung. KIM Plus terdiri dari Gerindra, Golkar, Demokrat, PAN, PSI, PBB, Gelora, Garuda, dan Prima. Kemudian ditambah dengan bergabungnya PKS, PKB, PPP, Perindo, dan Nasdem.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Bawaslu Jogja: Politik Uang Tak Melulu Diberi Amplop!

Jogja
| Jum'at, 13 September 2024, 14:17 WIB

Advertisement

alt

Kawah Ijen Mulai Dibuka Kembali, Ini SOP Pendakiannya

Wisata
| Sabtu, 07 September 2024, 21:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement