Advertisement
Bersaing dengan Finalis dari 71 Negara, Puteri Indonesia Sukses Raih Miss Supranational 2024
Puteri Indonesia 2024 Harashta Haifa Zahra saat dinobatkan sebagai pemenang Miss Supranational 2024 di Polandia pada Sabtu (6/7/2024). - Instagram
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Puteri Indonesia 2024, Harashta Haifa Zahra dinobatkan sebagai pemenang kontes kecantikan Miss Supranational 2024 yang digelar di Nowy Sącz, Polandia pada Sabtu (6/7/2024).
Perempuan asal Kota Bandung, Jawa Barat ini berhasil mengalahkan finalis dari 71 negara, sekaligus menjadi Puteri Indonesia pertama yang memenangkan gelar di ajang kecantikan internasional Miss Supranational.
Advertisement
"Harashta Haifa Zahra (20) dari Kota Bandung, Jawa Barat dinobatkan sebagai Miss Supranational ke-15 di puncak pertunjukan final di Nowy Sącz Malopolska," tulis unggahan akun resmi Miss Supranational di Instagram, dikutip pada Minggu (7/7/2024).
Mahasiswi jurusan Teknik Lingkungan berusia 20 tahun itu mengungkapkan perasaan bahagia dan bangga setelah keluar sebagai pemenang kontes kecantikan internasional tersebut.
"Hal ini masih terasa tidak nyata dan saya tidak sabar untuk menjalankan tugas saya sebagai Miss Supranational yang baru. Ini akan menjadi tahun yang istimewa dan hari saya dipenuhi dengan kebanggaan. Terima kasih kepada negara saya atas dukungan kalian. Indonesia kita berhasil!," kata Harashta.
Sebelumnya, pada 8 Maret 2024, Harashta yang mewakili Jawa Barat berhasil memenangkan ajang Puteri Indonesia 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
- Diserang RSF, Puluhan Ribu Warga Sudan Mengungsi dari El-Fasher
- DJ Panda dan Erika Carlina akan Kembali Bertemu, Ini Tujuannya
- Perang di Sudan Kembali Pecah, Sebanyak 2.227 Orang Tewas
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Bulega Jajal Ducati MotoGP, Gantikan Marc Marquez?
- Jadwal SIM Keliling di Bantul, Sabtu 1 November 2025
- Studi Nyatakan Baterai Mobil Listrik Tahan Lama!
- Update! Jadwal KRL Jogja Solo, Sabtu 1 November 2025
- PSS Sleman Siapkan Strategi Bongkar Rapatnya Pertahanan Persipura
- Canva Luncurkan Creative OS, Revolusi Alur Kerja Kreatif dengan AI
- Jonatan Christie Melenggang ke Semifinal Hylo Open 2025
Advertisement
Advertisement




