Advertisement
Puskesmas Dipasangi Internet Starlink, Pembiayaan Pakai Dana Operasional Kesehatan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebut alokasi anggaran untuk membiayai operasional internet Starlink di sejumlah puskesmas di Indonesia bersumber dari Bantuan Operasional Kesehatan (BOK).
"Biaya untuk berlangganan dan pengadaan infrastruktur Starlink oleh puskesmas tidak menggunakan anggaran Kemenkes, tetapi menggunakan Bantuan Operasional Kesehatan," kata Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes Siti Nadia Tarmizi di Jakarta, Senin (20/5/2024).
Advertisement
BACA JUGA : Jaringan Internet Starlink Milik Elon Musk Mulai Beroperasi, Ini Harga Langganannya
Ia mengatakan BOK berada di bawah manajemen Dana Alokasi Khusus (DAK) yang ditransfer pemerintah pusat ke pemerintah daerah setiap tahunnya.
Adapun pemasangan Starlink tersebut bertujuan untuk peningkatan konektivitas internet dapat membuka akses yang lebih baik ke layanan kesehatan. Selain itu memudahkan akses komunikasi antar-daerah, sehingga pelaporan dari fasilitas pelayanan kesehatan bisa bersifat real time. "Aktivitas ini juga mendukung agenda digitalisasi transformasi kesehatan Indonesia," katanya.
Peresmian kerja sama ini dilaksanakan melalui uji coba di Puskesmas Pembantu (Pustu) Sumerta Kelod, Denpasar, Minggu (19/5/2024), yang sekaligus menjadi lokasi peresmian kerja sama. Uji coba Starlink juga dilaksanakan di Puskesmas Pembantu (Pustu) Bungbungan, Klungkung, yang memiliki keterbatasan akses internet.
"Puskesmas Tabarfane di Kepulauan Aru, Maluku sebelumnya tidak memiliki akses internet, juga menjadi lokasi uji coba dan tersambung secara daring menggunakan jaringan Starlink," ujarnya.
Uji coba tersebut dilaksanakan untuk mengetahui pencatatan data imunisasi, skrining penyakit tidak menular (PTM), atau penimbangan balita secara digital oleh tenaga kesehatan (nakes) melalui Aplikasi Sehat IndonesiaKu (ASIK). Selanjutnya, data tersebut akan ditampilkan secara real time melalui dasbor ASIK.
BACA JUGA : Puskesmas Terpencil Akan Dipasangi Internet Starlink
Infrastruktur ini diharapkan dapat digunakan untuk layanan telemedisin, telekonsultasi dan pemantauan pasien secara daring, sehingga masyarakat mendapatkan akses untuk layanan spesialis meski tinggal di daerah terpencil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hari Batik Nasional, Komunitas Perempuan Berkebaya Tampil di Malioboro
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Masih Selidiki Penyebab Ambruknya Musala Ponpes Al-Khoziny
- Terinspirasi Megawati, Eko Suwanto Dorong Gerakan Merawat Alam
- Siswa MAN 1 Magelang Belajar Penyerapan Aspirasi di DPRD
- 3.429 Honorer Bantul Tunggu Kepastian NIP PPPK Paruh Waktu
- Luhut: Program MBG Bagus, Tidak Usah Dihentikan
- Buron karena Curi Rp57 Juta, Pemuda Sragen Diringkus Polisi
- Indonesia Bidik EksporLangsung Durian dan Ayam ke China
Advertisement
Advertisement