Surya Paloh Temui Prabowo di Kartanegara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menemui Presiden RI terpilih Prabowo Subianto di rumahnya kawasan Kartanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2024) sore.
Dari pantauan di lokasi, Surya Paloh yang mengenakan jas berwarna biru gelap dan kemeja putih datang sekitar pukul 15.50 WIB. Kedatangannya langsung disambut Prabowo di depan teras rumahnya.
Advertisement
Prabowo terlihat menyambut kedatangan Surya Paloh dengan menggunakan batik berwarna cokelat. Saat keduanya bertemu, keduanya sempat menyapa awak media yang telah menunggu di depan rumah Prabowo.
Setelah beberapa saat melambaikan tangan kepada awak media, keduanya lalu masuk ke dalam rumah Prabowo Subianto. Hingga saat ini, pertemuan tertutup antara Prabowo dan Paloh masih berlangsung.
BACA JUGA: Surya Paloh Hormati Politikus lain yang Memperjuangkan Hak Angket
Sebelumnya, ini bukan kali pertama pihak NasDem mendatangi ke Kartanegara IV. Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali juga sempat mendatangi rumah Prabowo pada Selasa (23/4).
Dia hadir tepat sehari sebelum Prabowo-Gibran ditetapkan sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Kedatangan Ahmad Ali diketahui ingin bertemu dengan Prabowo Subianto dan Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.
Saat Ahmad Ali ditanya maksud dari pertemuan tersebut, dia mengaku tidak membahas soal politik melainkan hanya bersilaturahmi saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Cek Cuaca di Jogja Sabtu 23 November 2024, Waspadai Potensi Hujan Petir di Kota Jogja
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
Advertisement
Advertisement