Advertisement
KPK Periksa Kontraktor di Situbondo
Pekerja membersihkan logo KPK, di Gedung KPK, Jakarta, beberapa waktu lalu. - Antara - Muhammad Adimaja
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Sejumlah penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa beberapa orang rekanan atau kontraktor di salah satu ruangan Kepolisian Resor Situbondo, Jawa Timur, Selasa (27/2/2024) malam.
Dari pantauan, kurang lebih tujuh orang diduga penyidik dari Komisi Pemberantasan Korupsi datang ke Polres Situbondo menggunakan mobil warna hitam dengan nomor polisi L 1259 NU.
Advertisement
Namun demikian, belum diketahui pasti kedatangan sejumlah orang yang diduga penyidik KPK dan memeriksa beberapa orang kontraktor di Situbondo.
BACA JUGA : 78 Pelaku Pungli di Rutan KPK Cuma Disanksi Minta Maaf
Juru bicara KPK , Ali Fikri saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp terkait kedatangan penyidik KPK ke Situbondo belum membalas.
Informasi yang dihimpun, kedatangan tujuh orang yang penyidik KPK itu telah memanggil dan memeriksa beberapa kontraktor ke Polres Situbondo.
Salah seorang kontraktor yang mengaku dirinya bagian administrasi menyampaikan bahwa ia dijemput langsung di rumahnya untuk diperiksa KPK. "Diperiksa KPK," katanya menjawab singkat kepada wartawan.
Beberapa rekanan atau kontraktor itu diperiksa penyidik KPK mulai sekitar pukul 10:30 WIB sampai sekitar pukul 20:40 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Rawan Kecelakaan, Jembatan di Sendangrejo Akan Diperlebar
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Kulonprogo Lantik 25 Kepsek Baru
- Parlinka Project Amikom Edukasi Pola Asuh Positif Orang Tua Remaja
- Kementan Bentuk 33 Balai Besar Modernisasi Pertanian
- Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
- ADD Gunungkidul 2026 Tetap Rp123 Miliar Meski TKD Dipangkas
- BRI Salurkan 637 Ambulans Perkuat Layanan Kesehatan Daerah
- MU Ditahan Leeds 1-1, Dua Laga Beruntun Setan Merah Imbang
Advertisement
Advertisement



