Advertisement
Tiga Jenazah Awak Helikopter yang Hilang Kontak di Halmahera Timur Ditemukan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Tiga jenazah korban jatuhnya helikopter Bell 429 PK-WSW rute Kaorahai-Jiguru yang sebelumnya hilang kontak di Halmahera Tengah, Maluku Utara sudah ditemukan.
VP CGC PT Whitesky Aviation, Bambang Narayana mengatakan, lokasi kejadian telah ditemukan oleh tim pencarian udara pada Rabu (21/2/2024) pukul 10.15 WIT. Tim pencarian dari darat kemudian menemukan jenazah ketiga awak helikopter.
Advertisement
BACA JUGA: Update Real Count KPU, Pemilih Prabowo-Gibran Tembus 63 Juta Suara
Bambang mengatakan, ketiga jenazah tersebut terdiri atas dua pilot dan satu petugas lapangan. Dia juga melaporkan ketiga jenazah ditemukan dalam keadaan utuh, tanpa indikasi luka bakar.
“Ketiga jenazah telah berhasil dievakuasi serta tiba di Bandara Weabay pada pukul 14.16 WIT,” jelas Bambang dalam keterangan resminya, dikutip Kamis (22/2/2024).
Ketiga jenazah awak helikopter itu kemudian dibawa ke RSUD Weda untuk mendapatkan penanganan yang layak sebagaimana mestinya termasuk proses ante mortem oleh DVI Kepolisian setempat Bambang melanjutkan, jenazah akan diberangkatkan menuju Ternate dan selanjutnya ke kediaman keluarga masing-masing pada kesempatan pertama.
Sebelumnya, PT Whitesky Aviation melaporkan telah terjadi hilang kontak dengan pesawat berjenis Helikopter Bell 429 PK-WSW rute Kaorahai-Jiguru-PNE-Kaorahai pada Selasa 20 Februari 2024.
BACA JUGA: Sebanyak 26 Kambing di Gunungkidul Mati Mendadak, Begini Kronologinya
VP GCG Whistesky Aviation, Bambang Narayana mengatakan helikopter telah hilang kontak pada Selasa (20/2/2024) pukul 13.16 WIT saat melintasi rute PNE-Kaorahai di Halmahera Timur. Menurutnya, hingga 20 Februari 2024 pukul 20.30 WIB pihaknya belum menemukan lokasi kejadian saat helikopter hilang kontak.
Bambang mengatakan, pencarian sempat dihentikan akibat cuaca buruk pada malam hari, dan telah dilanjutkan sejak pagi 21 Februari 2024. Dia pun memastikan bahwa sebelum penerbangan dilakukan, helikopter dalam keadaan laik terbang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Patung Biawak Wonosobo Viral, Ini Penuturan Pematungnya
- Mendagri Tito Karnavian Siap Mengkaji Kriteria Daerah Istimewa Surakarta Jika Serius Diusulkan
- Prakiraan Cuaca, Sejumlah Kota Besar Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
- Jokowi dan Rombongan Tiba di Roma untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- 17 Dubes Afrika Naik Whoosh dari Jakarta Ke Bandung untuk Hadiri Peringatan KAA
Advertisement

Bupati Sleman Dapat Gelar KMT H Pangarsohadiprojo dari Kraton Ngayogyakarta, Ini Maknanya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jokowi dan Rombongan Tiba di Roma untuk Menghadiri Pemakaman Paus Fransiskus
- Wacana Surakarta Jadi Daerah Istimewa Kembali Mencuat, Begini Kata Istana
- Prakiraan Cuaca, Sejumlah Kota Besar Berawan hingga Hujan Ringan Hari Ini
- Tarif Tol Semarang ABC Mulai Naik per Sabtu 26 April 2025, Ini Daftar Harga Kenaikannya
- Mendagri Tito Karnavian Siap Mengkaji Kriteria Daerah Istimewa Surakarta Jika Serius Diusulkan
- Catat! MBR Suami Istri Hanya Boleh Manfaatkan Program FLPP 1 Kali
- Saksi Sebut Sekjen PDIP Hasto Pernah Bertemu Eks Komisioner KPU Wahyu Setiawan
Advertisement
Advertisement