BLT El Nino Baru Cair Rp6,8 Triliun, Pemerintah Bakal Evaluasi Awal 2024
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA–Jumlah penerima penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) El Nino melalui kantor pos sudah mencapai Rp6,8 triliun dari Rp7,52 triliun yang dianggarkan.
Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan nilai penyaluran BLT El Nino lewat kantor pos itu terhitung per Jumat (29/12/2023) pagi.
Advertisement
Secara keseluruhan, target penerima bantuan sosial (bansos) yang disasar mencapai 18,8 juta keluarga penerima manfaat (KPM).
BACA JUGA: Penyaluran Bantuan Langsung Tunai El Nino Hingga Maret 2024
BLT El Nino adalah program dari pemerintah yang ditujukan kepada warga yang terdampak fenomena El Nino. Besaran BLT El Nino yakni Rp400.000.
Saat ini program BLT El Nino telah berlangsung selama dua bulan, yakni pada November dan Desember 2023 Program bantuan tunai langsung ke masyarakat ini dipertimbangkan akan berlanjut untuk 2024 mendatang.
Pasalnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan sejumlah pusat iklim dunia memperkirakan fenomena cuaca El Nino akan terus bertahan pada level moderat hingga Februari 2024 dengan tren yang terus menurun sejak Oktober 2023.
"Dari hasil dialog, sebagian besar atau hampir seluruhnya [penerima] minta agar program ini dilanjutkan tahun depan. Jadi, tentu saya akan bahas dengan Presiden," ujar Airlangga, di Kantor Pos Oceania, Daan Mogot, Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (29/12/2023).
Menurut Airlangga, saat ini pemerintah akan melakukan evaluasi terkait penyaluran BLT El Nino yang tengah berlangsung untuk periode November-Desember 2023 pada Januari mendatang.
“Kami evaluasi dulu mungkin di awal Januari [2024],” ungkapnya.
Sebagai perbandingan, Per 21 Desember 2023, penyaluran BLT El Nino mencapai Rp6,72 triliun atau 89,36% dari target. BLT tersebut disalurkan pemerintah mulai November hingga Desember 2023 dengan besaran Rp400.000 per 2 bulan atau Rp200.000 per bulan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Pilkada 2024, Kampanye Akbar di Sleman Hanya Dilakukan Dua Kali
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
Advertisement
Advertisement