Advertisement
Harga Beras, Telur, hingga Cabai Naik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Sejumlah komoditas pangan mengalami kenaikan harga secara rata-rata nasional pada hari ini, Senin (30/10/2023) jika dibandingkan hari sebelumnya. Harga pangan yang melonjak, yaitu beras, bawang merah, cabai merah keriting, telur, hingga minyak goreng.
Menurut data Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Senin (30/10/2023) pukul 07.51 WIB, harga beras premium terkerek naik menjadi Rp15.290 per kilogram (kg) atau naik 2,07% dibandingkan hari sebelumnya.
Advertisement
Begitu juga dengan harga beras medium yang naik sebesar 0,68% menjadi Rp13.300 per kg. Harga beras medium hari ini masih di atas harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah, yakni Rp10.900-Rp11.800 per kg.
Lonjakan harga juga terjadi pada komoditas kedelai biji kering impor yang naik 1,29% menjadi Rp13.310 per kg. Lalu, harga bawang merah naik 8,76% menjadi Rp25.080 per kg dan bawang putih bonggol naik 4,19% menjadi Rp37.560 per kg.
Laju kenaikan harga pangan berlanjut ke komoditas cabai merah merah keriting yang melonjak naik 2,91% menjadi Rp49.790 per kg, sedangkan cabai rawit merah turun 0,81% menjadi Rp62.840 per kg. Komoditas lain yang turut terkerek naik, yaitu daging ayam ras.
Harga daging ayam ras naik 5,48% menjadi Rp36.600 per kg. Harga telur ayam ras juga naik 4,23% menjadi Rp28.810 per kg.
BACA JUGA: Tak Hanya Beras, Pasar Murah di Sleman Untuk Tekan Harga Gula yang Makin Manis
Kemudian, harga gula konsumsi naik 2,09% menjadi Rp16.140 per kg. Kenaikan harga pangan juga terjadi pada harga minyak goreng kemasan sederhana pagi ini berada di angka Rp17.910 per liter atau naik 3,35% dibandingkan hari sebelumnya.
Adapun, harga tepung terigu curah naik 2,48% persen menjadi Rp11.170 per kg dan minyak goreng curah naik 1,38% menjadi Rp14.730 per liter.
Harga jagung di tingkat peternak juga dilaporkan naik. Tercatat harga jagung hari ini rata-rata dipatok sebesar Rp7.090 per kg atau naik 0,85% dibandingkan hari sebelumnya.
Berbagai jenis ikan seperti ikan kembung, ikan tongkol, dan ikan bandeng melonjak naik. Harga ikan kembung hari ini, yaitu Rp38.240 per kg atau naik 0,79% dari hari sebelumnya.
Sementara itu, harga ikan tongkol naik 1,62% menjadi Rp34.590 per kg dan ikan bandeng naik 0,35% menjadi Rp34.550 per kg.
Kemudian, harga garam halus beryodium naik 5,76% menjadi Rp12.120 per kg. Selanjutnya, harga tepung terigu kemasan non curah naik 1,84% menjadi Rp13.830 per kg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Libur Panjang Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ratusan Tempat Pembuangan Sampah Terbuka di Indonesia Ditutup Paksa Pemerintah
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
- Antrean Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Ditarget Selesai pada Minggu
- Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen pada 2026, Salah Satunya Lewat Sekolah Rakyat
Advertisement