Advertisement
Menhan Prabowo Tandatangani MoU Pembelian 24 Pesawat Tempur F-15EX
                Menhan Prabowo Subianto melayat ke kediaman almarhum Gus Sholah, Senin (3/2/2020) pagi.  - Suara.com/Stephanus Aranditio
            Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kementerian Pertahanan menandatangani nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) dengan The Boeing Company, St. Louis, Missouri terkait dengan pembelian 24 unit pesawat tempur F-15EX Amerika Serikat (AS).
“Penandatanganan MoU komitmen pembelian 24 Unit Pesawat Tempur F-15EX,” kata Menhan Prabowo Subianto dalam akun Instagramnya @prabowo yang dikutip, Selasa (22/8/2023).
Advertisement
BACA JUGA: Meski Dikritik Sesama Aktivis 98, Budiman Sudjatmiko Mantap Dukung Prabowo
Dalam unggahan foto tersebut, Menhan Prabowo Subianto turut menyaksikan penandatangan pembelian 24 Unit Pesawat Tempur F-15EX yang diwakili oleh pejabat Kementerian Pertahanan (Kemhan). Dia pun sempat menengok unit pesawat yang telah dibeli oleh Indonesia.
Sebagai informasi, pada November 2022, Prabowo memastikan pembelian jet tempur F-15 sedang dalam tahap lanjut dan menunggu persetujuan akhir dari pemerintah. Kepastian itu disampaikan Prabowo seusai melakukan pembicaraan empat mata dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd J. Austin III di kantor Kemhan RI, Jakarta.
Saat itu, Boeing telah menyetujui tawaran finansial yang diberikan dan Prabowo meyakini paket itu terjangkau. Dia juga mengatakan negosiasi telah berjalan dengan sangat baik.
Adapun Departemen Luar Negeri AS menyetujui potensi penjualan jet tempur F-15 dan peralatan terkait kepada RI pada Februari 2022 lalu.
"Kami tentu mendukung upaya Prabowo untuk terus memodernisasi sistem dan kemampuan pertahanan mereka dan kami ingin terus membantu dengan cara apapun yang kami bisa," kata Austin saat itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Turki Tuduh Israel Langgar Gencatan Senjata Gaza
 - BBMKG Denpasar Sebut Fenomena Bulan Purnama Picu Rob di Bali
 - Setelah 20 Tahun, GEM Dibuka dan Pamerkan 100 Ribu Artefak Kuno
 - Krisis Air Tehran, Stok Air Minum Diprediksi Habis dalam 2 Pekan
 - Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
 
Advertisement
Advertisement
    
        Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Rekayasa Lalin Satlantas Polres Bantul Saat Arafat Berselawat
 - Bupati Gunungkidul Soroti SPPG Tak Ditutup Pasca-Kasus Keracunan MBG
 - Tegang, Lebanon Siagakan Tentara di Perbatasan Israel
 - Kecelakaan di Nanggulan, Lansia 74 Tahun Meninggal di Lokasi
 - QRIS Tap Belum Bisa Digunakan untuk iPhone, Ini Penjelasannya
 - Lagi, Binaan Astra Honda Melesat Kencang di Barcelona Ciptakan Sejarah
 - Baru 45 Persen KDMP di Sleman Aktif, Modal Jadi Kendala
 
Advertisement
Advertisement



            
