Advertisement
Moeldoko Pasang Badan untuk Jokowi, Rocky Gerung Bilang Mirip Preman

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Rocky Gerung menganggap pernyataan Moeldoko yang akan pasang badan dalam kasus dugaan kata-kata kasar terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) mirip preman.
Menurutnya, pernyataan Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko tak mencerminkan pernyataan pejabat publik, tetapi sebagai sukarelawan dan bahkan lebih mirip preman.
Advertisement
"Pasang badan itu bukan bahasa dasar dari seorang pejabat publik kan. Kayak preman itu mau pasang badan," ujarnya dikutip dari YouTube Rocky Gerung Official, Jumat (4/8/2023).
Menurutnya, kritik terhadap Jokowi diarahkan kepada Jokowi sebagai pejabat publik, bukan pribadi. Dia juga menegaskan dengan sadar memilih diksi dalam kritiknya itu.
BACA JUGA: Didemo dan Ditolak Massa, Rocky Gerung Batal Isi Diskusi di Sleman
Rocky mengatakan kata-kata yang dianggap banyak orang kasar, bahkan penghinaan, adalah kata yang paling tepat agar kritiknya dipahami. "Di kampus saya pakai bahasa akademis, tetapi dalam kritik kebijakan saya harus memakai bahasa yang bisa dimengerti agar orang yang berkali-kali diterangkan tidak paham juga," ujarnya.
Sebelumnya, Moeldoko menilai kritik yang disampaikan oleh Rocky Gerung mengenai kebijakan Presiden Jokowi sudah keterlaluan.
“Jadi kalau saya membayangkan orang pinter enggak punya hati ya robot itu dan robot itu biasa ada yang mengendalikan," kata Moeldoko di kompleks Istana Kepresidenan, Kamis (3/8/2023).
Dia pun mengaku siap badang badan membela Jokowi. Moeldoko kemudian melemparkan ancaman kepada Rocky Gerung untuk tidak menganggu orang nomor satu di Indonesia.
"Saya sebagai prajurit biasa mempertaruhkan nyawa di medan perang tanpa kalkulasi, apalagi menghadapi situasi seperti ini biasa. Jadi jangan coba-coba mengganggu presiden. Saya ingin tegaskan itu dan nyata-nyata telah membawa situasi yang enggak baik," ujar Moeldoko.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- RI dan Arab Saudi Sepakat Kerja Sama Sumber Daya Mineral
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 April 2025; Dari Alan Jose Tampil Apik, Tapi Gagal Selamatkan PSS Hingga Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan
- Layanan dan Lokasi SIM Keliling di Kota Jogja, Jumat 18 April 2025
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- Digelar Sepekan, 200 Orang Meninggal Dunia di Jalan dalam Perayaan Festival Songkran di Thailand
Advertisement