Advertisement
Iduladha, KPK Buka Kunjungan untuk Tahanan Kasus Korupsi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Komisi Pemberantasan Korupsi membuka layanan kunjungan khusus bagi keluarga para tahanan kasus korupsi pada libur Iduladha 2023. KPK juga menggelar salat Iduladha, Kamis (29/6/2023).
"Salat Iduladha digelar di Rutan Pomdam Jaya Guntur, Jakarta, pada Kamis," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri di Jakarta, Kamis.
Advertisement
Salat Id diikuti 52 orang tahanan, baik dari Rutan KPK Pomdam Jaya Guntur, Rutan Gedung Merah Putih, Rutan Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi, maupun Rutan KPK Puspomal.
Setelah salat Id, KPK membuka layanan besuk khusus bagi keluarga para tahanan. Kunjungan dibuka pada pukul 10.00 sampai 12.00 WIB di masing-masing rutan.
BACA JUGA: Kasus Penggelapan Uang Apartemen Malioboro City, Korban Melapor ke Bareskrim
KPK juga memfasilitasi keluarga tahanan yang ingin mengirimkan makanan bagi para tahanan dengan jadwal pengiriman pada pukul 07.30 hingga 09.30 WIB.
Ali mengatakan pelaksanaan salat Iduladha dan layanan kunjungan bagi tahanan di rutan KPK merupakan salah satu pemenuhan hak-hak dasar bagi para tahanan.
"Melalui peringatan Iduladha, KPK berharap momentum ini dapat menjadi perenungan dan introspeksi diri bagi semua pihak agar menjadi pribadi yang terus memperbaiki diri, ikhlas, dan berintegritas," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Sejoli Ditemukan Meninggal Dunia dalam Mobil di Jambi, Diduga Keracunan AC
Advertisement

DPRD Jogja Bakal Temui Gusti Mangkubumi, Cari Solusi Terkait Sengketa KAI dan Warga Sekitar Stasiun Lempuyangan
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Sejoli Ditemukan Meninggal Dunia dalam Mobil di Jambi, Diduga Keracunan AC
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kejagung Sita Uang Rp479 Miliar Terkait Korupsi Duta Palma
- Puluhan Preman di Serang Diringkus Polisi, Paling Banyak Anggota Ormas
- Jawa Barat dan Riau Jadi Pilot Project Zero ODOL
- Pegadaian Edukasi Pegawai Istana Kepresidenan soal Investasi Emas
Advertisement