Moge Diusulkan Boleh Masuk Jalan Tol, DPR: Bisa Tambah Arogan!

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA— DPR menolak usulan motor gede (moge) boleh melintas di dalam ruas tol karena bisa semakin arogan dan menimbulkan diskriminasi antar pengguna jalan raya, terutama antar pengendara roda dua di Indonesia.
Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni meyakini jika usulan tersebut diterima, maka bakal terjadi diskriminasi dan mengundang amarah serta kekecewaan masyarakat. Bahkan, kata Sahroni, negara terkesan berpihak kepada pemilik moge di Indonesia
"Saya tidak ingin ada kesan eksklusif dan arogan bagi para pengendara moge. Jangan sampai terjadi diskriminasi antarpengguna jalan,” tuturnya, Kamis (2/2).
Ketua Umum Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) periode 2023-2028 tersebut juga mengatakan usulan itu tidak bisa diterima lantaran belum ada kajian terkait hal tersebut.
Dia berpandangan harus ada kajian mendalam untuk mengatur hal tersebut antara lain mengatur kecepatan roda dua di jalan tol yang bisa menyangkut keselamatan pengendara roda dua di jalan tol.
“Urusan seperti ini tidak bisa main langsung setuju-setuju saja. Harus ada kajian mendalam terlebih dahulu terkait ini. Karena sejauh ini, kita belum memiliki aturan atau kajian soal diperbolehkannya kendaraan roda dua melintasi jalan tol," kata Sahroni.
Sahroni pun angkat bicara mengenai sindiran Presiden Motor Besar Club Indonesia (MBCI) Irianto yang menyebut Sahroni bukan bikers sejati lantaran menolak usulan moge bisa melintasi jalan tol.
Menurut Sahroni, alasan dirinya menjadi Ketua HDCI bukan hanya untuk memuaskan kepentingan kelompok, melainkan juga untuk membawa manfaat bagi masyarakat luas.
BACA JUGA: Warga Nlgarang Belum Sepakat Ganti Rugi Tol Jogja Bawen, BPN Beri Waktu Musyawarah
“Jadi biarlah saya dibilang bukan biker sejati, dibanding teman-teman saya harus mendapat hujatan dan persepsi buruk dari masyarakat. Sebab visi saya di HDCI adalah untuk melindungi tak hanya member dan institusi, namun juga para pengguna jalan lain," ujarnya.
Sebelumnya muncul wacana moge masuk ke jalan tol yang diusulkan dari Komunitas Motor Besar Club Indonesia (MBCI).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jangan Telat, Ini Jadwal Tambahan KRL Jogja Solo untuk Hari Minggu Ini
Advertisement

Ini 10 Negara dengan Durasi Puasa Terpanjang di Dunia pada 2023
Advertisement
Berita Populer
- Tolak UU Cipta Kerja, 5 Juta Buruh Indonesia Akan Mogok Nasional
- Simak Tips Mengelola Pesangon PHK agar Tidak Terjerat Utang
- MA Tolak Kasasi Gugatan Hak Cipta Tabungan Emas Pegadaian Senilai Rp322 Miliar
- Ini Alasan Pemerintah Tambah Cuti Bersama Lebaran 2023
- Harga Tiket Pesawat Jelang Mudik Lebaran Dipantau KPPU
- Perahu Tambang Terbalik di Surabaya, Belasan Orang Jadi Korban
- Diancam, Mahfud Siap Klarifikasi soal Transaksi Mencurigakan Rp349 Triliun
Advertisement