Advertisement
Libur Akhir Tahun, Menhub Minta Masyarakat Tak Pakai Kendaraan Pribadi

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Pemerintah meminta agar masyarakat dapat melakukan perjalanan dengan transportasi umum ketimbang kendaraan pribadi pada periode libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.
Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengatakan dari hasil survei, moda transportasi yang menjadi pilihan utama masyarakat adalah kendaraan pribadi, baik mobil maupun motor. Padahal, perjalanan jauh menggunakan sepeda motor berisiko dan bisa membahayakan keselamatan.
Advertisement
“Agar perjalanan lebih nyaman, moda transportasi publik seperti bus, kereta api, kapal laut dan kapal penyeberangan, dan pesawat, bisa menjadi pilihan masyarakat selain kendaraan pribadi,” ujarnya, Senin (19/12/2022).
Dia menuturkan periode libur akhir tahun kali ini ada perbedaaan dibandingkan dengan tahun sebelumnya karena tidak ada pembatasan pergerakan masyarakat.
Berdasarkan hasil survei yang dilakukan Kemenhub melalui Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan, sebanyak 44,17 juta orang akan bepergian pada masa libur Nataru.
BACA JUGA: Wow! Postingan Instagram Lionel Messi Menuju Jumlah Likes Terbanyak di Dunia
Budi meminta pelaksanaan periode libur akhir tahun bisa dikelola dengan memperhatikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan, juga tetap mengedepankan aspek kesehatan. Terlebih, dalam beberapa hari ini kasus positif Covid-19 mengalami kenaikan.
Lebih lanjut, Menhub meminta kepada jajarannya beserta pemangku kepentingan terkait agar memanfaatkan posko ini dengan baik, dan saling bersinergi dan berkolaborasi secara aktif dan responsif dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan angkutan nataru.
Saat ini, Kementerian Perhubungan telah menggelar Pos Koordinasi (Posko) Angkutan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023. Posko ini bertujuan untuk pemantauan dan pengendalian transportasi, serta meningkatkan koordinasi dan kolaborasi antar pemangku kepentingan terkait, sehingga penyelenggaraannya dapat berjalan dengan selamat, aman, nyaman dan sehat.
Posko yang berlokasi di Kantor Pusat Kementerian Perhubungan tersebut akan dilaksanakan mulai 19 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023 dan akan ditutup pada 4 Januari 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
Advertisement

Polisi Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Kasus Mafia Tanah yang Menimpa Mbah Tupon
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Jawa Barat dan Riau Jadi Pilot Project Zero ODOL
- Pegadaian Edukasi Pegawai Istana Kepresidenan soal Investasi Emas
- Kemensos Sebut 66 Sekolah Rakyat Siap Berdiri Tahun Ini
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- PPATK Sebut Perputaran Dana Judi Online Bisa Tembus Rp150,36 Triliun Selama 2025
- Akhirnya, Paus ke-267 Gereja Katolik Terpilih
- Profil Paus Leo XIV Asal Amerika Serikat
Advertisement