Advertisement
Kendaraan Listrik Toyota Eks G20 Dijual Lebih Murah, Berapa?
                Mobil listrik konsep Toyota bZ4X.  - Toyota
            Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA– PT Toyota Astra Motor (TAM) menyampaikan kendaraan eks KTT G20 dari Toyota, yaitu bZ4X dan Lexus UX300e akan dijual dengan harga "miring" dari aslinya.
Advertisement
“Ya, jadi unit sudah kembali dan sebagian besar sedang di inspeksi kondisinya kira-kira seperti apa, hampir sebagian besar itu kilometernya rendah, jadi kita kita akan segera announce ke kustomer juga di bulan ini,” kata Anton di Jakarta belum lama ini.
Mengenai harga mobil eks KTT G20 dari Toyota ini, Anton menyebutkan bZ4X dan Lexus UX300e akan dijual dengan harga yang turun. 
“[Penurunan harga] Tidak akan banyak, karena kilometernya juga masih sedikit, dan kondisi mobil juga semuanya bagus. Mau itu bZ4X atau Lexus UX300 e semuanya dalam kondisi bagu,” ungkapnya.
Saat ditanya mengenai besaran penurunan harga bZ4X dan Lexus UX300e eks KTT G20, sayangnya Anton tidak menyebutkan secara spesifik mengenai detail harganya. 
“Very small, tapi kita akan hitung angkanya berapa. Jika ada yang bilang turunnya sampai 50 persen? Itu tidak akan lari kesana sama sekali, karena kondisinya seperti baru dan penggunaannya juga sangat apik,” lanjutnya.
Untuk diketahui, sebelumnya Toyota menyerahkan sebanyak 143 unit kendaraan listrik untuk mendukung mobilitas acara KTT G20 di Bali pada November 2022. Jumlah tersebut termasuk bZ4X sebanyak 41 unit dan Lexus UX300e 102 unit.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BBMKG Denpasar Sebut Fenomena Bulan Purnama Picu Rob di Bali
 - Setelah 20 Tahun, GEM Dibuka dan Pamerkan 100 Ribu Artefak Kuno
 - Krisis Air Tehran, Stok Air Minum Diprediksi Habis dalam 2 Pekan
 - Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
 - Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
 
Advertisement
    
        Mortir Peninggalan Perang Dunia II Ditemukan di Cokrodiningratan Jogja
Advertisement
    
        Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Top Ten News Harianjogja.com pada 3 November 2025
 - Harga Minyak Kelapa Sawit Naik, Dipicu Penerapan B50
 - Pemprov Jateng Perkuat Infrastruktur Internet pada Blankspot Area
 - Waspada, Sejumlah Wilayah Terjadi Hujan Disertai Petir Hari Ini
 - Kota Jogja Tak Dapat DAK, Proyek Jalan dan Drainase Andalkan APBD
 - Harga Emas Batangan Hari Ini Senin 3 November 2025
 - Eko Suwanto Desak Pemda DIY Fasilitasi Co Working Space Bagi Kaum Muda
 
Advertisement
Advertisement


            
