Jumlah Korban Kanjuruhan Jadi 131, Ini Rinciannya ...
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Polri membenarkan bahwa data terbaru jumlah korban tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang menjadi 131 orang meninggal dunia.
“Iya [bertambah menjadi 131 orang],” ujar Kadiv Humas Polri Dedi Prasetyo saat dihubungi wartawan, Rabu (5/10/2022).
Advertisement
Dedi menjelaskan bahwa penambahan korban meninggal ini beradasarkan data korban yang berada di luar fasilitas kesehatan (faskes).
"Penambahan data yang meninggal di nonfaskes. Karena tim mendatanya korban yang dibawa ke rumah sakit," tuturnya.
Baca juga: Panglima TNI Pastikan Prajurit yang Tendang Aremania akan Dipidana
Adapun, berikut ini adalah perincian data korban meninggal dalam tragedi Kanjuruhan.
- RSUD Kanjuruhan: 21 orang
- RS Bhayangkara Hasta Brata Batu: 2 orang
- RSU dr Saiful Anwar Malang: 20 orang
- RSUD Gondanglegi: 4 orang
- RS Wafa Husada: 53 orang
- RS Teja Husada: 13 orang
- RS Hasta Husada: 3 orang
- RS Ben Mari: 1 orang
- RST Soepraoen: 1 orang
- RS Salsabila: 1 orang.
- Di luar faskes: 12 orang
Sebelumnya, dalam tragedi Kanjuruhan dikabarkan memakan 125 korban jiwa. Peristiwa ini menjadi tragedi paling kelam dalam sejarah sepak bola Indonesia.
Tragedi nahas ini pun sudah mendapatkan perhatian khusus dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kepala Negara secara khusus meminta jajarannya melalui tim khusus untuk menuntaskan kasus ini kurang dari sebulan. Alasannya adalah penyebab terjadinya tragedi Kanjuruhan sudah diketahui dan tinggal didalami lagi detailnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
- Pelestarian Naskah Kuno, Perpusnas Sebut Baru 24 Persen
Advertisement
KPU Sleman Targetkan Distribusi Logistik Pilkada Selesai dalam 2 Hari
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Perang Ukraina Vs Rusia, AS Bakal Hapus Utang Ukraina US$4,65 Miliar
- Ini Lima Nama Pimpinan KPK Periode 2024-2029 yang Ditetapkan DPR
- Resmi! Lima Anggota Dewas KPK Ditetapkan DPR, Ini Daftarnya
- Musim Hujan Tiba, Masyarakat Diminta Waspada Ancaman Demam Berdarah
- Seniman Keluhkan Mahalnya Sewa Panggung Seni, Fadhli Zon Bilang Begini
- Pakar Hukum Sebut Penegak Hukum Harus Kejar hingga Tuntas Pejabat yang Terlibat Judi Online
- Pemerintah Pastikan Penetapan UMP 2025 Molor, Gubernur Diminta Bersabar
Advertisement
Advertisement