Advertisement
Ganjar Memulai Penggunaan Mobil Listrik di Lingkungan Pemprov Jateng

Advertisement
KARANGANYAR - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memulai penggunaan mobil listrik di lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah. Hal itu ditandai dengan launching mobil listrik milik Dinas ESDM setempat di Desa Krendowahono, Kecamatan Gondangrejo, Kabupaten Karanganyar, Kamis (25/8/2022).
"Dan hari ini kita juga mau mendorong penggunaan mobil listrik. Jadi ini semangat bagaimana betul-betul transformasi energi kita mulai meski masih timik-timik, masih pelan-pelan tapi sekarang harus kita segera mulai," ujar Ganjar, yang juga menyerahkan bantuan instalasi Biogenic Shallow Gas di desa setempat.
Advertisement
Penggunaan mobil listrik tersebut sebagai upaya mendorong transformasi energi. Sekaligus sebagai bentuk keseriusan Pemprov Jateng mendukung kebijakan Pemerintah Pusat.
"Agar kita betul-betul nanti bendera start dikibarkan, sumberdaya teknologi sudah ada tinggal diaplikasikan. sebenarnya spirit kita itu," ucapnya.
Ke depan, penggunaan mobil listrik juga akan dilakukan di tiap dinas di lingkup Pemrov Jateng.
"Iya kita akan mulai. Jadi ketika kebijakan itu ada, tahun ini Dinas ESDM mulai dulu. Nanti ada rencana dari dinas-dinas mau gunakan mobil listrik. Nanti kita tinggal cari partnernya, siapa pabriknya. Kalau pemerintah yang melakukan saya kira transformasinya akan lebih cepat lagi," jelas dia.
Ditambahkannya, Pemerintah Pusat telah menyiapkan ekosistem mobil listrik yang ada di Indonesia.
"Toh sekarang Pak Presiden sudah menyiapkam ekosistem mobil listrik yang ada di indonesia. Intinya sebenarnya ada di batrai, maka kita punya nikel, sudah siapkan pabriknya. Kalau ekosistem ini sudah terjadi, maka Indonesia menuju sistem transportasi hijaunya berjalan," tegas Ganjar.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 April 2025; Dari Alan Jose Tampil Apik, Tapi Gagal Selamatkan PSS Hingga Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan
- Layanan dan Lokasi SIM Keliling di Kota Jogja, Jumat 18 April 2025
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- Digelar Sepekan, 200 Orang Meninggal Dunia di Jalan dalam Perayaan Festival Songkran di Thailand
- KPK Fasilitasi Tahanan untuk Mengikuti Ibadah Jumat Agung dan Paskah 2025
Advertisement