Advertisement
Baim Wong Bayar Rp1,8 Juta untuk Daftarkan Merek Citayam Fashion Week

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - YouTuber Baim Wong mengeluarkan uang sekira Rp1,8 juta untuk mendaftarkan Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI) Citayam Fashion Week di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).
"Bukan dipungut dia bayar sendiri Rp1,8 juta ke rekening," kata Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Razilu di Press Room Gedung Eks Sentra Mulia, Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta Selatan, Selasa (26/7/2022).
Advertisement
Menurut laman DJKI, permohonan pendaftaran merek secara online bagi usaha mikro dan usaha kecil wajib mengeluarkan dana sekira Rp500.000. Sementara untuk umum wajib membayarkan Rp1,8 juta apabila mendaftar online.
Sebelumnya, Baim Wong melalui PT Tiger Wong Entertainment mendaftarkan HAKI Citayam Fashion Week pada 20 Juli 2022. Permohonan pendaftaran tersebut bernomor JID2022052181 dan statusnya masih dalam proses.
Razilu menyampaikan bahwa Baim Wong belum mencabut permohonan pendaftaran HAKI Citayam Fashion Week itu.
"Sampai saat ini belum, sudah ada informasi tapi sampai saat belum ada pengajuan penarikan kembali. Apabila pemohon mengajukan penarikan kembali statusnya di PDKI statusnya di tarik kembali," kata Razilu.
Sementara itu, Baim Wong melalui akun YouTube miliknya sempat mengaku akan mencabut permohonan HAKI Citayam Fashion Week. Hal tersebut dilakukan setelah pihaknya mendapatkan kecaman dari berbagai pihak.
"Saya melepas HAKI, tidak mau untuk mempertahankan. Kalaupun nanti ada yang bisa saya bantu di Citayam Fashion Week apapun itu dengan senang hati akan saya bantu," kata Baim di YouTube miliknya dikutip, Senin (25/7/2022).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 April 2025; Dari Alan Jose Tampil Apik, Tapi Gagal Selamatkan PSS Hingga Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan
- Layanan dan Lokasi SIM Keliling di Kota Jogja, Jumat 18 April 2025
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- Digelar Sepekan, 200 Orang Meninggal Dunia di Jalan dalam Perayaan Festival Songkran di Thailand
- KPK Fasilitasi Tahanan untuk Mengikuti Ibadah Jumat Agung dan Paskah 2025
Advertisement