Update Covid-19 per 1 Juni 2022: Penambahan Kasus DIY Tertinggi ke-2 se-Indonesia

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan penambahan kasus konfirmasi positif virus Corona (Covid-19) pada Rabu (1/6/2022) mencapai 368 orang. Dengan penambahan tersebut, total kasus positif sampai dengan hari ini mencapai 6.055.341.
DKI Jakarta menjadi provinsi dengan penambahan kasus positif tertinggi hari ini yaitu 164 kasus, disusul DIY dengan penambahan 43 kasus. Selanjutnya, Jawa Barat melaporkan penambahan 42 kasus positif, Banten 30, dan Jawa Timur 27 kasus.
Untuk kasus sembuh, Satgas mencatat adanya penambahan 183 orang sehingga total kasus sembuh menjadi 5.895.606 kasus.
BACA JUGA: Rencana Pelarangan Mobil Mewah Beli Pertalite Dinilai Tak Akan Berhasil
Adapun, kasus meninggal akibat Covid-19 bertambah tiga orang pada hari ini sehingga totalnya telah menembus 156.594 orang.
Pada saat yang sama Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat kasus aktif per hari ini bertambah 182 sehingga totalnya menjadi 3.141 kasus aktif.
Selain itu, Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat adanya 2.445 kasus suspek pada hari ini. Pada saat yang sama, jumlah spesimen harian terkait Covid-19 yang diperiksa pada hari ini mencapai 57.579 spesimen.
Sementara itu, jumlah orang yang telah menerima vaksin Covid-19 dosis pertama mencapai 200.327.825, sedangkan penerima vaksin dosis kedua mencapai 167.507.245 orang.
Adapun, penerima vaksin dosis ketiga atau vaksin booster Covid-19 jumlahnya mencapai 45.934.944 orang per 1 Juni 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Sekolah Aman Bencana di Bantul Perlu Perhatikan Penangan Kebakaran
Advertisement

Bisa Dicoba! Ini 3 Wisata Air di Jogja Langsung dari Sumbernya
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Bus DAMRI Jogja-Bandara YIA, Senin 27 Maret 2023
- Cara Cek Daftar Penerima Bansos Pangan 2023
- Kapal Pengangkut BBM Pertamina Terbakar, 3 ABK Masih dalam Pencarian
- Top 7 News Harianjogja.com, Senin 27 Maret 2023
- Daftar BPD Dengan Aset Terbesar di RI
- Bansos Beras Bulog Segera Cair, Dirapel Tiga Bulan
- Viral Amplop Berlogo PDIP Berisi Uang Dibagikan di Masjid
Advertisement