Advertisement
Buruan, Tiket KA untuk Sepekan ke Depan Masih Tersedia
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Tiket kereta api jarak jauh untuk keberangkatan Senin (9/5/2022) sampai dengan Jumat (13/5/2022) masih tersedia.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyampaikan bahwa tiket kereta api sampai dengan H+10 Lebaran 2022 masih banyak tersedia. Masyarakat sangat antusias dalam menggunakan moda transportasi kereta api pada Angkutan Lebaran tahun ini.
Advertisement
PT KAI mencatat bahwa pada Lebaran hari pertama dan kedua, peminatnya masih tinggi. Adapun, tempat duduk kereta api jarak jauh masih cukup banyak tersedia dengan rata-rata pelanggan yaitu 49.794 pelanggan per hari dengan rata-rata okupansi harian yaitu 41% pada periode 9-13 Mei.
BACA JUGA: Kondisi Mal Pulih, APPBI DIY: Jumlah Pengunjung Nyaris Sebanyak sebelum Pandemi
Sementara itu, tingkat keterisian atau okupansi kereta api jarak jauh tercatat cukup tinggi setelah Lebaran. Pada periode 4-8 Mei, rata-rata volume harian mencapai 120.529 pelanggan dengan rata-rata okupansi harian mencapai 99%.
Untuk itu, KAI mengajak masyarakat untuk bepergian menggunakan kereta api pada momen setelah Lebaran. KAI masih akan menetapkan masa angkutan Lebaran sampai dengan Jumat mendatang.
"Jumlah tempat duduk kereta api masih cukup banyak, sehingga masyarakat dapat segera memesannya untuk bepergian selagi cuti bersama dari pemerintah masih berlangsung," kata VP Public Relations KAI Joni Martinus, Rabu (4/5/2022).
Adapun, volume penumpang KA jarak jauh mencapai 103.414 pelanggan pada Senin (2/5) atau saat hari H Lebaran. Pada saat itu, tingkat okupansi mencapai 85% dari total tempat duduk yang disediakan.
Kemudian, volume KA jarak jauh mencapai 146.322 pelanggan dengan okupansi 120% pada hari kedua Lebaran, tepatnya Selasa (3/5/2022) karena adanya penumpang dinamis.
Banyaknya pelanggan pada hari pertama dan kedua Lebaran dipengaruhi oleh berbagai motif seperti terdapat para pelanggan yang ingin bepergian setelah salat Idulfitri di Jakarta, pelanggan yang memilih bepergian pada tanggal-tanggal alternatif, serta pelanggan yang baru berkesempatan untuk mudik.
BACA JUGA: Harga Emas 24 Karat di Pegadaian 4 Mei 2022, Mulai dari Rp520.000
Adapun, sampai dengan Rabu, KAI telah menjual 2.051.841 tiket KA jarak jauh atau 78% dari total tiket yang disediakan. Lalu, KAI juga telah melayani 1,2 juta pelanggan atau rata-rata 100.019 pelanggan per hari dengan rata-rata okupansi sebesar 84%, sejak H-10 sampai dengan H+2 Lebaran.
Adapun tanggal yang menjadi favorit masyarakat setelah Lebaran adalah keberangkatan adalah 4 dan 5 Mei atau H+1 dan H+2 Lebaran dengan rute favorit Jakarta-Bandung pp, Jakarta-Semarang pp, Jakarta-Surabaya pp, Jakarta-Yogyakarta, serta Bandung-Surabaya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Sekjen PBB Kutuk Israel karena Melarang UNWRA di Palestina
- Suswono Cagub Nomor 1 Pilkada Jakarta Dilaporkan ke Polisi, Dianggap Merendahkan Nabi Muhammad
- Pengungsi Rohingya di Aceh Jadi Peristiwa Terkuaknya Kasus Perdagangan Orang
- Klarifikasi Kemenkeu soal Pernyataan Anggito Terkait Mobil Maung untuk Menteri dan Pejabat Eselon I
- Mantan Presiden Dibolehkan Jadi Juru Kampanye, Jokowi Jadi Jurkam di Pilkada?
Advertisement
Jadwal Layanan SIM Keliling Gunungkidul Rabu 30 Oktober 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Hujan Guyur Sebagian Kota Besar Hari Ini
- Di Persidangan, Kuasa Hukum Guru Honorer Supriyani Ungkap Permintaan Rp50 Juta Aparat Kepolisian
- Israel Serang Iran, DK PBB Gelar Sidang Darurat
- Komisi VII Minta Menag Nasaruddin Umar Jalin Hubungan Baik dengan DPR
- Korban Tewas Akibat Serangan Israel ke Lebanon Capai 2.710 Orang
- PAFI Bitung Perkuat Sektor Kesehatan Melalui Apoteker
- Korban Tewas di Gaza Lebih dari 43.000 Orang, Joe Biden Baru Bilang Perang Harus Diakhiri
Advertisement
Advertisement