Seorang Jenderal Rusia Kembali Tewas dalam Pertempuran di Ukraina
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Seorang jenderal Rusia, Vladimir Frolov tewas dalam pertempuran di Ukraina. Hal itu diumumkan oleh Wali Kota St. Petersburg dalam sebuah pernyataan pada Sabtu (16/4/2022).
Vladimir Frolov, wakil komandan Angkatan Darat ke-8 Rusia, tewas dalam pertempuran awal pekan ini. Kematian Frolov menambah daftar jenderal Rusia yang tewas dalam pertempuran di Ukraina.
Advertisement
Wali Kota St. Petersburg Alexander Beglov menghadiri pemakaman Vladimir Frolov, yang diadakan di Pemakaman Serafimovskoe yang bersejarah di kota itu pada hari Sabtu.
"Hari ini kami mengucapkan selamat tinggal kepada pahlawan sejati," kata Beglov dilansir New York Times, Minggu (17/4/2022).
Beglov menyebut Vladimir Petrovich Frolov meninggal secara heroik dalam pertempuran dengan nasionalis di Ukraina.
"Dia mengorbankan hidupnya agar anak-anak, wanita dan orang tua di Donbas tidak lagi mendengar ledakan bom. Sehingga mereka berhenti menunggu kematian dan, meninggalkan rumah, mengucapkan selamat tinggal seolah-olah itu adalah yang terakhir kalinya," ujarnya.
Frolov adalah yang terbaru dari beberapa petinggi militer Rusia yang terbunuh sejak Rusia menginvasi Ukraina 50 hari yang lalu.
“Seorang patriot sejati, seorang pria pemberani dan pemberani, dia jujur dan sampai akhir memenuhi tugas militer dan kemanusiaannya. Orang-orang tidak akan melupakan pahlawan mereka. Kenangan abadi untuknya,” kata Beglov.
Dilansir BBC, setidaknya sudah ada tujuh jenderal Rusia juga tewas dalam peperangan dengan Ukraina, di antaranya Letjen Yakov Rezantsev yang merupakan komandan pasukan gabungan ke-49 dan diduga tewas di pangkalan udara Chornobaivka dekat Kherson.
BACA JUGA: Kapal Tanker Minyak Meledak di Hong Kong, 5 ABK WNI Terluka dan 1 Tewas
Kedua, Letnan Jenderal Andrei Mordvichev Mordvichev merupakan komandan pasukan gabungan ke-8 distrik militer selatan dan dilaporkan tewas oleh serangan udara Ukraina di pangkalan udara Chornobaivka di dekat Kherson. Kherson sendiri merupakan kota pertama Ukraina yang diduduki pasukan Rusia.
Ketiga, Mayor Jenderal Oleg Mityaev Mayor Jenderal Mityaev adalah komandan divisi senapan ke-150 militer Rusia. Dia dilaporkan tewas di sebuah tempat di dekat kota Mariupol, sebuah kota di tenggara Ukraina. Mayjen Mityaev tewas dalam sebuah pertempuran sengit melawan resimen Azov nasionalis.
Keempat, Mayor Jenderal Andrei Kolesnikov Mayjen Andrei Kolesnikov merupakan komandan pasukan gabungan ke-29 Rusia, tewas dalam pertempuran pada 11 Maret, menurut sebuah sumber resmi Ukraina.
Kelima, Mayor Jenderal Vitaly Gerasimov Mayjen Vitaly Gerasimov merupakan kepala staf pasukan gabungan ke-41 Rusia. Dia terbunuh pada 7 Maret di luar kota timur Kharkiv, menurut Kementerian Pertahanan Ukraina.
Keenam, Mayor Jenderal Andrey Sukhovetsky Mayjen Andrey Sukhovetsky merupakan wakil komandan pasukan gabungan ke-41 Rusia. Dia dilaporkan dibunuh oleh penembak jitu Ukraina pada 3 Maret 2022.
Sementara itu, Vladimir Frolov, wakil komandan Angkatan Darat ke-8 Rusia masuk dalam daftar petinggi militer Rusia ketujuh yang tewas dalam pertempuran di Ukraina.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Proyek Taman Jalan Affandi Ditargetkan Rampung Awal Desember, Ini Jenis Pohon yang Ditanam
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- 8 Terduga Teroris Ditangkap, Terkait dengan NII
- Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi
- Desk Pemberantasan Judi Online Ajukan Pemblokiran 651 Rekening Bank
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Advertisement