Advertisement
Hujan Deras dan Angin Kencang Reklame RS Hermina Depok Roboh

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Hujan deras beserta angin kencang melanda Kota Depok, Jawa Barat, pada Selasa sore (21/9/2021). Bahkan, angin kencang merobohkan papan reklame Rumah Sakit Hermina Depok.
RS Hermina terletak di Jalan Tole Iskandar, Kecamatan Pancoran Mas. Mengutip cuplikan video dari instagram @infodepok24, reklame dengan pancang besi RS Hermina roboh diterjang angin kencang.
Advertisement
"Masyaaalah di Juanda (Jalan Juanda, Depok) juga hujan seperti itu," tulis salah satu warganet dalam kolom komentar.
Warganet lainnya juga menunjukkan hujan besar dan angin puting beliung sempat terjadi di sekitar tempat tinggalnya. "Depok badai, hujan angin," imbuhnya.
View this post on Instagram
Berdasarkan pantauan JIBI/Bisnis di sekitar Perumahan Jatijajar, Kecamatan Tapos, hujan besar terjadi dua kali pada sore hari. Beberapa pohon di taman perumahan ambruk.
Sementara itu, PT KAI Commuter menyampaikan informasi adanya pohon tumbang di jalur 1 Stasiun Depok usai hujan lebat dan angin kencang yang melanda Kota Depok pada Selasa (21/9).
"#InfoLintas Adanya Pohon Tumbang di Jalur 1 Stasiun Depok, saat ini masih dalam proses evakuasi, perjalanan KA menunggu aman untuk melintas. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," tulis akun Twitter @CommuterLine, Selasa (21/9/2021).
Insiden tersebut menyebabkan perjalanan sejumlah rute KRL Commuter Line terganggu. Beberapa perjalanan menuju Stasiun Bogor juga terpaksa hanya sampai Stasiun Pasar Minggu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jelang Libur Waisak, 368.470 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
Advertisement

Tanah Tutupan di Bantul Sudah Bersertifikat, Warga Tuntut Ganti Rugi JJLS
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Gencatan Senjata India dan Pakistan Resmi Dimulai
- Polisi Turunkan Paksa Atribut Bendera dan Spanduk Ormas
- Stok Beras Capai 3,6 Juta Ton, Pemerintah Akan Bangun 25 Ribu Gudang Darurat
- Kemenkopolkam: Berantas Premanisme Berkedok Ormas Lewat Penindakan Hukum
- Viral Pengamen Rusak Bus Primajasa, 1 Pelaku Diringkus dan 1 Orang Buron
- Sekjen PBB Sambut Positif Gencatan Senjata India-Pakistan
- Ratusan Preman Ditangkap dalam Operasi Serentak di Jawa Tengah
Advertisement