Advertisement
Terus Menurun, Hari Ini Kasus Positif Akibat Covid-19 Nasional 3.779 Orang
Sejumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 bermain bola basket di Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Selasa (17/8/2021). - Antara\\r\\n\\r\\n
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -- Penambahan kasus konfirmasi Covid-19 di Tanah Air naik 3.779 menjadi 4.167.511 orang pada Minggu (12/9/2021).
Data terbaru Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19menyebutkan kenaikan kasus ini diiringi dengan penambahan kasus sembuh sebanyak 9.401 pasien.
Advertisement
Angka itu menjadikan total kasus sembuh menjadi 3.918.753 pasien. Meski begitu, Satgas mencatat kenaikan angka korban meninggal akibat wabah ini dibandingkan dengan hari sebelumnya, yakni 188 orang.
Baca juga: Kuota Penonton PON Papua di Bawah 10.000 Orang, Termasuk Pembukaan dan Penutupan
Alhasil total korban jiwa akibat virus tersebut menjadi 138.889 korban.
Hasil tersebut diketahui melalui uji sampel 198.052 spesimen. Selain itu, kasus aktif tercatat menurun 5.810 orang, dan menjadikan sisa kasus aktif pasien Covid-19 menyentuh 109.869 orang, serta 258.210 suspek.
Pada hari sebelumnya, Satgas melaporkan penambahan kasus konfirmasi Covid-19 naik 5.001 menjadi 4.163.732 orang pada Sabtu (11/9/2021).
Sementara kasus sembuh dan kematian masing-masing sebanyak 7.586 pasien dan 270 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Tren Wisata Solo Bergeser ke Destinasi Publik dan Hits Baru
- Buruh di DIY Desak Revisi UMP 2026, Tuntut Minimal Upah Rp4 Juta
- Empat Nama Indonesia Kuasai Daftar Taipan 2026 di Asia Tenggara
- Aceh Timur Terendam Lagi, Lima Kecamatan Dilanda Banjir
- Longsor Susulan Sempat Tutup Akses Warga Wonolelo Pleret Bantul
- Pembiayaan APBN 2025 Tembus Rp744 Triliun
- Tak Kuat Menanjak Truk Bermuatan Kayu Tabrak Mobil di Dlingo Bantul
Advertisement
Advertisement





