Advertisement
Tren Kasus Covid-19 Membaik, Luhut Ingatkan Jangan Larut dalam Euforia

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengklaim tren kasus konfirmasi Covid-19 selama masa pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) menunjukkan hasil yang menggembirakan.
Per 15 Agustus 2021, tercatat kasus terkonfirmasi turun hingga 76 persen dan kasus aktif turun 53 persen jika dibandingkan dengan titik puncaknya.
Advertisement
Meski demikian, Luhut meminta masyarakat tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap penularan Covid-19 dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan
"Kita jangan juga terlalu euforia dengan angka-angka yang baik ini. Memang di kawasan ini sekarang Indonesia termasuk yang cepat melakukan tindakan, dan hasilnya cukup baik," kata Luhut dalam konferensi pers secara virtual, Senin (16/8/2021).
Menurutnya, kelengahan dalam penerapan protokol kesehatan akan berdampak serius di semua aspek, terutama kesehatan dan ekonomi.
Luhut kembali menegaskan bahwa ada tiga pilar utama dalam penanganan Covid-19 yaitu peningkatan cakupan vaksinasi, penerapan 3T (tracing, testing, treatment) yang tinggi, dan kepatuahan protokol kesehatan.
Lebih lanjut, dia memastikan bahwa pemerintah dalam mengambil kebijakan terkait penanganan pandemi selalu memperhatikan keseimbangan antara sektor kesehatan dan ekonomi.
“Pembukaan mobilitas dan aktivitas masyarakat harus dilakukan secara gradual dan dievaluasi seiring dengan peningkatan cakupan vaksinasi, kepatuhan terhadap prokes dan kecepatan testing tracing dan treatment sehingga tidak menimbulkan penyebaran Covid-19,” ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Sejoli Ditemukan Meninggal Dunia dalam Mobil di Jambi, Diduga Keracunan AC
- 1,7 Juta Pengemudi Ojol Belum Punya Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
Advertisement

Truk Bermuatan Batu Alam Kecelakaan Tunggal di Piyungan, Sopir Meninggal di Tempat
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Tangani Kebakaran Hutan, Modifikasi Cuaca Natrium Klorida Diperpanjang hingga 12 Mei 2025
- Kata Sandi Milik Kepala Pentagon Pete Hegseth Bocor Akibat Serangan Siber
- Menteri Budi Santoso Segera Terbitkan Permendag Baru, Mengatur Ekspor Impor hingga Perdagangan Dalam Negeri
- Polisi Kerahkan Ratusan Personel Jaga Sidang Kasus Hasto PDIP
- Merespons Gelombang PHK, Menaker Akan Optimalkan Platform SIAPKerja
- 1,7 Juta Pengemudi Ojol Belum Punya Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- BEI Sebut Ada 30 Perusahaan Bakal Ipo Tahun Ini
Advertisement