Advertisement
Wapres Minta Ini kepada Umat Konghucu

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Ma'ruf Amin sebagai Wakil Presiden RI meminta Majelis Tinggi Agama Konghucu Indonesia (Matakin) turut mendukung upaya pemerintah dalam memulihkan perekonomian nasional akibat pandemi Covid-19.
Wapres mengatakan pemulihan ekonomi memerlukan kedisiplinan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan. Dia mendorong umat Konghucu turut mendukung upaya pemerintah dalam pemulihan krisis saat ini.
Advertisement
“Saya juga sangat berharap bahwa Matakin yang sebagian besar warganya merupakan pelaku usaha, dapat mendukung upaya pemerintah dalam memulihkan perekonomian nasional akibat pandemi Covid-19 ini,” katanya saat perayaan Hari Raya Tahun Baru Imlek 2572 Kongzili Nasional secara virtual, Minggu (14/2/2021).
Ma'ruf menyebut dukungan Matakin dan seluruh umat Konghucu akan memberikan dampak berarti bagi percepatan pemulihan ekonomi nasional akibat pandemi sejak tahun lalu.
Lebih lanjut, dia juga mengapresiasi Matakin dan umat Konghucu atas peran serta dan kontribusi yang telah diberikan dalam membantu masyarakat mengatasi penyebaran virus. Wapres ikut mendorong seluruh pemuka agama mengajak masyarakat saling menjaga kesehatan.
“Nasihat dan bimbingan pemuka agama tentu akan memperkuat keyakinan dan kepatuhan umatnya tentang bahaya dan akibat yang sangat merugikan apabila kedisiplinan dalam menerapkan protokol kesehatan tidak diindahkan,” sebutnya.
Selain itu, Wapres meminta seluruh organisasi masyarakat berperan dan berkontribusi dalam menjaga kerukunan antar umat beragama. Menurutnya, kerukunan adalah faktor utama dalam menjaga keutuhan bangsa.
“Akhirnya, pada kesempatan yang baik ini saya mengucapkan Selamat Hari Raya Tahun Baru Imlek ke-2572 kepada umat Konghucu. Semoga situasi pandemi Covid-19 tidak mengurangi kekhidmatan perayaan Tahun Baru Imlek tahun ini,” ujarnya.
Tahun ini, perayaan Imlek dilaksanakan dengan protokol kesehatan. Masyarakat Tionghoa telah diminta merayakan Imlek dengan cara sederhana demi mengurangi potensi penularan virus.
Selain itu, pemerintah mengajak umat memanfaatkan teknologi digital dan menghindari pertemuan langsung .
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BNN Ungkap Wilayah Pesisir dan Perbatasan Rawan Peredaran Narkoba, Begini Polanya
- Seorang Perawat Rumah Sakit di Cirebon Diduga Lecehkan Remaja Disabilitas, Polisi Periksa 11 Saksi
- Mensos Usahakan Siswa Lulusan Sekolah Rakyat Dapat Beasiswa
- Dukung Pengamanan Kejaksaan oleh TNI, Wakil Ketua Komisi 1 DPR: Untuk Efektifkan Penegakan Hukum
- Ledakan di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Pemusnahan Amunisi Harus Dievaluasi
Advertisement

Long Weekend Waisak Teras Malioboro Beskalan Sepi, Pedagang Pilih Tutup Lapak
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ledakan di Pantai Garut, TNI Buka Suara dan Benarkan 13 Orang Meninggal Dunia
- Ledakan di Garut Tewaskan 13 Orang, Prosedur Pemusnahan Amunisi Harus Dievaluasi
- Dukung Pengamanan Kejaksaan oleh TNI, Wakil Ketua Komisi 1 DPR: Untuk Efektifkan Penegakan Hukum
- Polisi Tetapkan 5 Mahasiswa Sebagai Tersangka Perusakan saat Unjuk Rasa di Gedung DPR
- Mensos Usahakan Siswa Lulusan Sekolah Rakyat Dapat Beasiswa
- Seorang Perawat Rumah Sakit di Cirebon Diduga Lecehkan Remaja Disabilitas, Polisi Periksa 11 Saksi
- Sekeluarga Tertimbun Tebing Longsor di Samarinda, Dua Meninggal Dunia, 2 Masih dalam Pencarian
Advertisement