Advertisement
Tahapan Vaksinasi di Indonesia: Guru dan Sopir Masuk Prioritas Kedua
Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto saat tiba di Ruang Rapat Paripurna I, Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (14/8/2020). Bisnis - Arief Hermawan P
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pada akhir Januari 2021 mendatang, Indonesia dipastikan akan menjalan program vaksinasi Covid-19 gratis.
"Vaksinasi akan dimulai akhir Januari sesuai dengan arahan Bapak Presiden," ujar Airlangga dalam Outlook Perekonomian 2021, Selasa (22/12/2020).
Advertisement
Menurut Airlangga, bahan vaksin akan sebanyak 50 juta dosis akan sampai di Indonesia pada bulan ini. Sementara itu, sebanyak 1,8 juta dosis siap pakai akan diterima pada Januari 2020.
Untuk mencapai herd immunity, pemerintah akan melakukan vaksinasi terhadap 70 persen vaksin.
Pemerintah telah lima tahapan sasaran penerima vaksin Covid-19 berdasarkan rekomendasi ITAGI dan WHO.
Pertama, petugas kesehatan seluruh Indonesia di 34 provinsi. Kedua, pelayanan dasar publik a.l. TNI, Polri, Satpol PP, PNS, guru, legislator, supir angkutan umum/ logistik dan UMKM.
Ketiga, kelompok yang kontak erat dengan penyintas Covid-19. Ini akan didasari oleh data 1 minggu sebelum vaksinasi di seluruh 34 provinsi.
Keempat, kelompok sektor pelayanan publik yang rentan tertular. Kelima, masyarakat umum berbasis wilayah, yakni mereka yang memiliki risiko tinggi sesuai dengan ketersediaan vaksin.
Presiden akan menjadi yang pertama mendapat vaksin Covid-19 untuk memberikan kepercayaan dan keyakinan kepada masyarakat bahwa vaksin aman digunakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
- Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
- Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
Advertisement
Nelayan Pantai Baron Gunungkidul Berhenti Melaut Akibat Cuaca
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Yusril Tegaskan Negara Berhak Merampas Uang Bandar dan Pemain Judol
- AS Bersiap Uji Coba Rudal Balistik Antarbenua Minuteman III
- Dinyatakan Hilang, Warga Manisrenggo Ditemukan di Kali Talang Klaten
- Polisi Dalami Kasus Perempuan yang Meninggal Tak Wajar di Sleman
- Melayat ke Solo, Kapolri Siap Amankan Proses Pemakaman PB XIII
- Komunitas Siaga Merapi Ikut Evakuasi Pendaki Hilang di Kali Talang
- Bupati Gunungkidul Ingin Pantai Sepanjang Seperti Jimbaran Bali
Advertisement
Advertisement



