Advertisement
Uang Pedagang di Embung Langensari Raib Digondol Pembeli
Ilustrasi. - Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Seorang pedagang di objek wisata Embung Langensari, Gondokusuman, Jogja terpaksa harus menelan pil pahit. Uang yang berada di dalam tasnya raib digondol salah satu pembelinya. Uang jutaan rupiah yang dimiliki korban di dalam tas terpaksa harus berpindah tangan.
Keponakan korban yakni Citra Ramadhani, 29, warga Jogja mengatakan jika kejadian malang yang dialami oleh tantenya tersebut terjadi pada Senin (19/10/2020) malam lalu. Kejadian dugaan pencurian sendiri terjadi pada sekitar pukul 18.30 WIB.
Advertisement
Baca juga: Begini Rasanya Naik Bus Malioboro-Parangtritis: Perjalanan 1,5 Jam Tak Terasa
"Kebetulan Bude saya yang jualan makanan di dekat Embung Langensari, Gondokusuman, Jogja. Pada waktu itu kebetulan sedang melayani pembeli yang memesan makanan dengan jumlah yang banyak," ujar Citra saat dikonfirmasi pada Jumat (23/10/2020).
Tante Citra awalnya tidak mencurigai si pembeli yang nantinya justru akan mengambil uang yang dimilikinya. Pembeli yang datang seorang diri tersebut memesan makanan dengan jumlah yang banyak. Korban sibuk membungkus makanan dan cenderung kurang memperhatikan barang berharga yang dimilikinya.
"Bude saya cenderung senang mendapatkan pesanan yang banyak dari pembeli ini. Ia tida memiliki rasa curiga terhadapnya. Bude saya sibuk membungkus makanan yang dipesan. Akhirnya tidak begitu memperhatikan pembeli dan barang berharga yang dimilikinya," terang Citra.
Baca juga: Pilkada di Tengah Pandemi, KPU Bantul Pasang Target Partisipasi Tinggi
Lebih lanjut, Citra mengatakan jika budenya baru mengetahui jika yang tas yang ada di loker gerobak jualannya raib setelah pembeli pergi meninggalkan warung. Sebelumnya, pembeli bahkan sempat membayarkan makanan yang dipesannya terlebih dahulu.
"Bude saya baru tersadar ketika pembeli tersebut pergi meninggalkan warung. Ia tidak memiliki rasa curiga karena pembeli tidak menunjukkan gelagat mencurigakan. Kebetulan pembeli tersebut seorang perempuan. Bude saya juga sempat menanyakan pedagang lainnya," ungkapnya.
Berdasarkan penuturan dari budenya, pembeli datang menggunakan sepeda motor matik warna putih. Sayangnya, korban tidak mengingat nomor pelat kendaraan bermotor milik pembeli.
"Keadaan waktu itu memang sedang sepi. Bude saya tidak ingat betul nomor pelat kendaraan bermotor milik pembeli. Hanya saja dia (pembeli) datang sendirian," sambung Citra.
Atas insiden pencurian, korban kehilangan uang senilai Rp5 juta. Selain uang, ada ATM dimana di dalamnya terdapat uang untuk sekolah anaknya.
Dikonfirmasi terpisah, Kapolsek Gondokusuman, Kompol Bonifasius Slamet menjelaskan bahwa pihaknya belum mendapat laporan atas dugaan pencurian yang dialami oleh korban.
"Jika memang ada yang dirugikan segera melaporkan ke polsek terdekat. Belum ada laporan dari korban," terang Boni.
Masyarakat yang berjualan di sekitar Embung Langensari diimbaunya agar lebih berhati-hati dan waspada ketika menemukan pelanggan dengan gerak-gerik yang mencurigakan. Kawasan tersebut kerap dilalui kendaraan saat malam hari. Banyak pedagang yang masih berjualan hingga malam.
"Meski kita tidak tahu niatnya seperti apa, kewaspadaan harus selalu diutamakan. Imbauannya baik pedagang dan masyarakat lebih waspada terhadap orang yang datang," pungkas Boni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPS: 6,3 Juta Orang Bekerja di Sektor Transportasi dan Pergudangan
- Serangan Beruang Meningkat, Jepang Izinkan Polisi untuk Menembak
- PBB Khawatirkan Keselamatan Warga Sipil Akibat Perang di Sudan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
Advertisement
Jadwal Bus Sinar Jaya Malioboro ke Parangtritis Jumat 7 November 2025
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini Kamis 6 November 2025
- Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Kamis 6 November 2025
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Kamis 6 November 2025
- Jadwal KRL dari Solo ke Jogja Hari Ini Kamis 6 November 2025
- Jadwal DAMRI Kamis 6 November 2025, Bandara YIA ke Jogja
- Jadwal SIM Keliling Sleman Hari Ini Kamis 6 November 2025
- Jadwal Kereta Api Prameks Kamis 6 November 2025
Advertisement
Advertisement



