Advertisement
Tenaga Medis di Indonesia Mulai Kewalahan Urus Pasien Covid-19

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Dengan tingginya tambahan kasus Covid-19 setap harinya, banyak tenaga medis yang mulai kewalahan. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk terus berupaya memutus rantai penyebaran agar sistem kesehatan penanganan Covid-19 tak segera ambruk.
Kabid Koordinator Relawan Medis Satgas Penanganan Covid-19 (STPC-19) Jossep William mengatakan saat ini dengan tingginya tambahan kasus harian, tenaga medis sudah cukup keletihan.
Advertisement
Baca juga: Menteri Agama Fachrul Razi Positif Covid-19, Begini Kondisinya
“Tapi, kami usahakan mereka tetap gembira dan imunnya tetap baik dan mereka tetap semangat, karena pekerjaan kita masih panjang kelihatannya karena kasusnya malah tambah naik bukan makin turun,” ungkapnya dalam konferensi pers, Senin (21/9/2020).
Jossep menerangkan Satgas sudah bekerja sama dengan organisasi profesi baik IDI, PPMI, dan organisasi lain untuk menyediakan tenaga di rumah sakit yang membutuhkan.
Saat ini kurang lebih perawat yang standby masih 2.000-an, bidan masih banyak, dan tenaga kesehatan lain mulai habis. Sebagai langkah antisipasi, tim relawan Satgas Covid-19 juga mempersiapkan tenaga kesehatan magang untuk masuk dan mem-back up kekurangan tenaga medis.
Baca juga: Gegara Corona, Tamu Undangan Pernikahan Chef Marinka Hanya 19 Orang
“Tapi kita mau mereka tetap safety, aman. Jadi mereka akan tetap didampingi sementara meminta ke IDI menambah tenaga dokter yang bertugas,” terangnya.
Selain itu, Jossep juga mengungkapkan bawha kinerja puskesmas di Jakarta sudah mulai kewalahan karena penderita Covid-19 yang cukup banyak.
“Tenaga medis dan relawan terutama dalam sepekan terakhir sangat sibuk sekali. Sangat terlihat dari ambulans yang dijalankan oleh Satgas itu hampir setiap hari sangat penuh dan sibuk. Istilahnya untuk mentransport mereka yang positif ke Wisma Atlet saja sekarang sampai diberlakukan antrean, tidak bisa lapor langsung dijemput,” imbuhnya.
Jossep menegaskan bahwa sistem kesehatan memerlukan bantuan dari masyarakat untuk menjalankan protokol kesehatan.
“Karena kalau terus seperti ini ini semua sistem di kita akan ambruk. Karena keawalahan semua. Meskipun sekarang masih tahan, tapi pertanyaannya mau sampai kapan? Kalau sistem kesehatan ambruk ini jadi masalah. Mohon masyarakat bekerja sama patuhi protokol kesehatan, hindarkan berkumpul, jaga jarak, cuci tangan, pakai masker selalu,” tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Libur Panjang Paskah, 21.400 Penumpang KA Jarak Jauh Tiba di Stasiun Daop 6 Yogyakarta
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Potensi Zakat dan Wakap Tinggi, Menang Ingin Bentuk Lembaga Pengelolaan Dana Umat
- Antrean Peti Kemas di Pelabuhan Tanjung Priok Ditarget Selesai pada Minggu
- Ridwan Kamil Resmi Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Pemerintah Targetkan Kemiskinan Ekstrem Nol Persen pada 2026, Salah Satunya Lewat Sekolah Rakyat
- BPJS Ketenagakerjaan Serahkan Santunan JKM untuk Ahli Waris Rois di Kalurahan Sriharjo Bantul
- DPR Janji Pembahasan RKUHAP Dilakukan Transparan
Advertisement